Viral . 08/06/2024, 07:44 WIB

Geisz Chalifah Sindir Host Total Politik: Ini Soal Bagaimana Menjadi Dungu

Penulis : Afdal Namakule
Editor : Admin

"Anda mengatakan ini? Arie Putra, kamu mengatakan ini?" ujar Pandji dengan Bahasa Inggris yang telah diterjemahkan media ini.   

"Arie mengatakan, dinasti politik merupakan hak asasi manusia. "Ya ini human rights," jawabnya. 

Pandji lalu menanyakan Arie apa opininya.

 "Gua punya opini, gua Asian values.” jawab Arie.  

Pandji yang merasa pernyataan Arie berbelit, menyuruh Arie untuk ungkapkan inti dari pandangannya tentang dinasti politik.  

“Hentikan omong kosong itu, omong aja apa yang lu maksud,” tegas Pandji dalam bahasa Inggris.

Kemudian Panji kembali bertanya tentang salah atau tidaknya dinasti politik, Arie Putra kembali menjawab dengan frasa human rights yang memiliki arti hak asasi manusia Menurut Pandji, jawaban ‘human rights’ tidak bisa dibenarkan dalam dinasti politik

Dinasti politik dianggap melanggengkan kejahatan di pemerintahan, karena dengan dinasti politik anggota keluarga yang sama-sama menjabat akan bekerja sama untuk menutupi kesalahan salah satu atau banyak pejabat negeri.  

Video perbincangan itu viral di media social X. Nama Pandji Pragiwaksono dan Total Politik menjadi trending di platform X hingga berita ini ditulis.   

Diketahui, dinasti politik menjadi bahan perbincangan alot menjelang Pilpres 2024 lalu, atau sepanjang 2023 hingga awal 2024. Penyebabnya, putra Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka maju sebagai calon wakil Presiden damping Prabowo Subianto. 

Jokowi dianggap memainkan peran dalam meloloskan Gibran dengan mengubah peraturan perundang-undangan di Mahkamah Konstitusi (MK). Kini Prabowo-Gibran akan dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI pada November 2024 mendatang setelah memenangi Pilpres 2024. (*)

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com