Ekonomi

Buku 'Jokowi Mewujudkan Mimpi Indonesia' Terbit Dalam Bahasa Jepang, Perkokoh Fondasi Kerja Sama Kedua Negara

fin.co.id - 26/05/2024, 20:49 WIB

Direktur Utama Perusahaan Listrik Negara (PLN) Darmawan Prasodjo

Darmawan menjelaskan, upaya pemerataan pembangunan telah menjadi fondasi yang strategis untuk keberlanjutan Indonesia mendatang. Darmawan optimistis, Presiden terpilih Prabowo Subianto akan mampu memperkuat pembangunan nasional yang akan berimbas kepada pertumbuhan ekonomi.

"Kita bisa melihat tekad yang kuat dari Presiden terpilih Pak Prabowo untuk melanjutkan kemajuan yang dilakukan Pak Jokowi. Pak Prabowo juga berkomitmen untuk menghilangkan kelaparan, mengentaskan kemiskinan, dan memberikan kesejahteraan kepada rakyat," ujar Darmawan.

Dirinya menambahkan, kepemimpinan Presiden terpilih Prabowo Subianto diyakini akan melanjutkan pembangunan ekonomi Presiden Jokowi. Tidak hanya itu, Prabowo juga akan mempercepat dan memperkuatnya.

“Ibaratnya seperti pesawat terbang yang sedang berada di taxiway, dan sekarang saatnya lepas landas," imbuh Darmawan.

Natalia seorang Mahasiswi Saitama University asal Brazil yang hadir pada peluncuran buku ini mengungkapkan antusiasmenya. Ia merasa acara ini turut menambah wawasannya mengenai perkembangan Indonesia.

"Saya sangat senang bisa hadir di acara ini. Apa yang saya rasakan tentang kemajuan indonesia, semuanya terangkum dalam buku ini. Peluncuran buku ini juga menjadi motivasi dan wawasan baru bagi para mahasiswa di Jepang," ujarnya.

Sahroni
Penulis
-->