MEGAPOLITAN

Tim SAR Temukan Bocah 11 Tahun yang Tenggelam di Kalimalang Bekasi, Jasad Kondisi Bengkak

fin.co.id - 19/05/2024, 17:00 WIB

Tim SAR Gabungan menemukan bocah yang sebelumnya dilaporkan hilang

FIN.CO.ID - Tim SAR Gabungan menemukan bocah yang sebelumnya dilaporkan hilang tercebur di aliran Kalimalang, Bekasi Barat, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Dantim Basarnas Unit SAR Bekasi, Boby Yoenartha Putra mengungkapkan, korban bernama Muhamad fiqih albar (10) ditemukan di hari kedua pencarian.

"Untuk pencarian atas nama albar hari kedua di Kalimalang, untuk penemuan kurang lebih dari titik TKP kurang lebih 700 meter dan Posisi korban dalam kondisi mengambang," ungkap Boby, Minggu 19 Mei 2024.

Menurutnya korban terlihat oleh anggota di lapangan sekitar pukul 07.20 WIB, tepat di aliran Kalimalang depan Masjid al Azhar Kota Bekasi.

"Untuk posisi sendiri, korban terlihat di depan persis Masjid al Azhar, kurang lebih pukul 07.20 WIB sudah kita evakuasi menuju rumah korban," jelasnya.

Boby mengatakan, aliran Kalimalang memang sedang deras saat proses pencarian, serta terdapat beberapa benda yang dapat membuat jasad korban tersangkut.

BACA JUGA:

"Memang arus dari kali malang sendiri cukup deras, untuk kedalamannya kurang lebih ada yang 3 sampai 4 meter. ada informasi di bawah kali malang memang ada kabel yang melintang, dari pipa gas juga ada," kata Boby.

Petugas hari ini melakukan pencarian menggunakan perahu karet dilengkapi Aqua Eye, lalu korban berhasil dalam kondisi utuh tidak ada luka.

"Kondisinya sudah agak sedikit membengkak, tapi memang kondisinya korban sudah mengambang," ucapnya.

Sebanyak kurang lebih 60 personel dari SAR gabungan diterjunkan dalam proses pencarian, serta 2 unit perahu LCR dan 5 unit perahu rakit.

Sebelumnya, Seorang bocah dilaporkan tercebur hingga tengelam di aliran Kalimalang, Bekasi Barat, Kota Bekasi, sekitar pukul 12.00 WIB, Sabtu 18 Mei 2024.

Korban saat itu kehilangan keseimbangan ketika bermain lempar batu bersama temannya, sehingga tercrbur dan tenggelam ke dalam aliran Kalimalang.

Tuahta Aldo
Penulis
-->