Polda Metro Buka Samsat Keliling di 14 Wilayah Jadetabek, Berikut Waktu dan Lokasinya!

fin.co.id - 13/05/2024, 10:04 WIB

Polda Metro Buka Samsat Keliling di 14 Wilayah Jadetabek, Berikut Waktu dan Lokasinya!

Ilustrasi Pemutihan denda pajak kendaraan bermotor dan Biaya Balik Nama Kendaraan Bermotor

FIN.CO.ID - Polda Metro Jaya membuka layanan Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Keliling yang berkolaborasi dengan Dinas Pendapatan Daerah di 14 wilayah di Jakarta, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jadetabek), Senin 13 Mei 2024. Samsat Keliling ini tersedia di 14 lokasi.

Hal itu dikutip dari akun media sosial (medsos) X resmi TMC Polda Metro Jaya. Berikut lokasinya:

BACA JUGA:

1. Samling Jakarta Pusat di halaman parkir Samsat Jakarta Pusat dan Lapangan Banteng pukul 08.00-14.00 WIB

2. Samling Jakarta Utara di halaman parkir Samsat Jakarta Utara dan Masjid Al-Musyawarah Kelapa Gading pukul 08.00-14.00 WIB

3. Samling Jakarta Barat di Mall Citraland pukul 08.00-14.00 WIB

4. Samling Jakarta Selatan di halaman parkir Samsat Jakarta Selatan pukul 08.00-14.00 WIB dan TMP Kalibata pukul 09.00-14.00 WIB

5. Samling Jakarta Timur di halaman parkir Samsat Jakarta Timur pukul 08.00-15.00 WIB dan Pasar Induk Kramat Jati pukul 08.00-14.00 WIB

6. Samling Kota Tangerang di Ruko Ufit Palem Semi Karawaci dan Perumnas 2 Cibodas pukul 08.00-14.00 WIB

7. Samling Serpong di halaman parkir Samsat Serpong pukul 08.00-14.00 WIB dan ITC BSD Serpong pukul 16.00-19.00 WIB

8. Samling Ciledug di Kantor Kecamatan Pinang dan Rukan Fresh Market Green Lake City Ketapang Cipondoh pukul 09.00-12.00 WIB

9. Samling Ciputat di Kantor Kelurahan Pondok Betung Ciputat dan Pasar Gintung Ciputat Timur pukul 09.00-12.00 WIB

10. Samling Kelapa Dua di Pasar Intermoda BSD dan Hal G Town House pukul 08.00-14.00 WIB

11. Samling Kota Bekasi di halaman parkir Samsat Kota Bekasi pukul 08.00-12.00 WIB

12. Samling Kabupaten Bekasi di Pasar Bersih Jababeka Cikarang pukul 08.00-12.00 WIB

Mihardi
Penulis