FIN.CO.ID- Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PDI) Kaesang Pangarep akhirnya angkat suara soal rumor Istrinya, Erina Gudono akan maju di Pilkada Sleman.
Kaesang mengatakan, kabar tersebut tidak benar. "Enggak, enggak benar. Bukannya enggak jadi tapi emang enggak maju," ujar Kaesang Pangarep kepada awak media saat menghadiri acara halal bihalal di DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Senin, 15 April 2024.
Lebih lanjut, Kaesang pun tidak ingin berkomentar banyak terkait isu Erina Gudono yang sudah berkembang.
BACA JUGA:
- Pemilu 2024 Usai, Kaesang Disarankan Rombak Struktur PSI Agar Mesin Partai Berjalan Optimal
- Anies Disarankan Tak Usah Ikut Pilgub Jakarta, Ini Penjelasan Pengamat yang Singgung Nama Kaesang dan Kahiyang
Dia meminta untuk menangkan langsung kepada orang yang pertama kali membuat isu tersebut.
"Ya enggak tahu, jangan tanya saya, tanya yang pihak luar menggaungkan itu," kata Kaesang Pangarep.
"(Isunya) Bukan (dari Kaesang). Erina enggak nyalon (maju Pilkada Sleman), Enggak," sambungnya.
Sedangkan untuk Kaesang sendiri, dia belum bisa memastikan terkait dirinya untuk maju pada Pilkada di Daerah Khusus Jakarta (DKJ).
"Ya nanti lihat dulu kalau itu," tandasnya.
Diketahui sebelumnya, nama Kaesang muncul di bursa Pilwalkot Solo 2024 dalam survei Solo Raya Populi beberapa waktu lalu.
Ada 12 nama yang muncul, di antaranya Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa, Ketua DPRD Solo Budi Prasetyo, dan Ketum PSI Kaesang Pangarep.
BACA JUGA:
- Kaesang akan Maju Pilgub DKI, Jhon Sitorus: Mumpung Bapak Sedang Berkuasa, Apapun Bisa Dilakukan Karena Urat Malu Sudah Putus!
- Kaesang akan Maju di Pilgub DKI Jakarta Tapi Tak Cukup Umur, Publik Diminta Waspadai Rencana PSI Gugat UU di MK
Sedangkan nama Erina Gudono sebagai calon Bupati Sleman diajukan oleh internal Partai Gerindra, dengan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) HR Sukaptana.
“Iya kami munculkan nama Mbak Erina,” beber Sukaptana kepada awak media.
Erina mempertimbangkan menjadi kandidat cabup Kabupaten Sleman karena melihat keinginan masyarakat untuk memiliki sosok pemimpin muda.