FIN.CO.ID - Industri modifikasi khususnya mobil di Indoensia, belakangan semakin berkembang dan menunjukan progres yang sangat positif.
Berkembangnya industri modifikasi mobil, membuat tim modifikator dan produsen aftermarket Saber Great of Indonesia berangkat ke Tokyo.
Tim modifikator Saber Industries, mewakilkan Indonesia dengan tampil di ajang bergengsi Osaka Auto Messe (OAM), yang berlangsung di Jepang.
Rombongan ini membawa mobil modifikasi Mitsubishi Lancer Evolution IX MR, mewakili industri modifikasi dan aftermarket Indonesia ke kancah internasional.
BACA JUGA :
- Saber Industries Mewakili Indonesia di Modification and Lifestyle Expo Osaka Auto Messe Jepang
- Hadir Membawa Fitur Canggih di IIMS 2024, Ini Harga Mobil Listrik BYD
Saat ini semua produk modifikasi karya anak bangsa Indonesia, siap ditampilkan di event internasional, selama OAM 2024 yang berlangsung di Jepang.
"Kami telah tiba di Tokyo jepang untuk melakukan pengecekan mobil di Pelabuhan Tokyo dan akan melakukan sesi pemotretan di gunung fuji, untuk selanjutnya akan kami bawa berpameran di OAM 2024 dengan harapan mobil dan produk produk Indonesia bisa mengharumkan nama Indonesia di pameran sekala International," keterangan Andre Mulyadi selaku Founder NMAA dan IMX Project Director saat dikutip, Jumat 23 Februari 2024.
Saber Industries siap memamerkan produk lampu aftermarket, produk premium car dari WetShine, rilisan terbaru Turbo Bastard Wheel yang berkolaborasi dengan Free Flow Kustom, dan hasil pengecatan Free Flow Kustom.
Tidak ketinggalan, Shizka Prive juga akan menampilkan rancangan busana batik Hokokai yang akan dikenakan oleh model selama pameran OAM 2024 di Jepang.
BACA JUGA :
- Tampil di IIMS 2024, Baze Luxury Pamerkan 2 Toyota Hiace Premio Modifikasi Tipe Prestige
- Pameran Otomotif IIMS 2024 Sediakan Area Test Ride Sepeda Motor, Ini Persyaratannya
"Agenda kali ini lebih memfokuskan pada peningkatan kerjasama antara industri modifikasi Indonesia dan Jepang. Seperti kita ketahui, Indonesia terus mendorong industri modifikasi agar terus naik level, dari awalnya product user menjadi game changer," jelasnya.
Dalam OAM 2024 di Jepang, Saber Industries akan fokus mengenalkan potensi industri modifikasi aftermarket Indonesia ke kancanh internasional.
“Partisipasi dalam campaign Saber Great of Indonesia merupakan upaya mengenalkan potensi industri modifikasi aftermarket Indonesia lebih luas. Selain menampilkan karya anak bangsa, juga mengakselerasi pertumbuhan industri modifikasi skala UMKM," ucapnya.
Dengan bangga, Saber Industries mempersiapkan Mitsubishi Lancer Evo IX MR dengan balutan kearifan budaya lokal Indonesia di OAM 2024.