Ponsel ini memiliki baterai berkapasitas 4.400mAh dan mendukung pengisian daya kabel 25W serta nirkabel 15W.
Ponsel ini tersedia dalam tiga pilihan warna, yaitu Icy Blue, Phantom Black, dan Cream.
Untuk harga ponsel pintar ini dijual mulai dari Rp24.999.000 untuk ROM 256 GB, lalu Rp26.999.000 untuk varian 512 GB, dan Rp29.999.000 untuk varian 1TB.
4.Oppo Find N3 Flip
Handphone OPPO Find N3 Flip--oppo.com
Oppo Find N3 Flip menjadi ponsel pintar dengan bentuk flip kedua yang dirilisnya di Indonesia pada 2023 tepatnya di 20 November 2023.
Oppo mengklaim sengaja merilis Find N3 Flip untuk membawa peningkatan dari generasi sebelumnya itu khususnya dari performa kamera dan juga untuk menunjang gaya hidup.
Pada lini kamera utamanya, Find N3 Flip hadir dengan kamera 50MP f/1.8 dengan dukungan OIS.
Menariknya ponsel pintar ini hadir dengan dua kamera pendamping lainnya yaitu kamera telefoto 32MP f/2.0 dan kamera ultrawide 48MP f/2.2.
Pada sisi kamera swafoto, ponsel pintar ini menghadirkan kamera 32 MP dengan f/2.4.
Membahas lini layar, ponsel ini hadir dengan AMOLED 6,8 inci beresolusi 2520×1080 dengan refresh rate 120Hz.
Untuk prosesor, Find N3 Flip mengandalkan chipset besutan MediaTek yaitu Dimensity 9200 yang didukung konfigurasi memori untuk RAM 12GB dan memori internal 256GB.
Pada sisi daya ponsel ini dibekali baterai 4.3000mAH dengan dukungan pengisian daya cepat SUPERVOOC 44W.
Find N3 Flip dikenalkan dengan harga Rp15.999.000 ditawarkan dengan tiga pilihan warna Cream Gold, Misty Pink, dan Sleek Black.
Untuk pembelian secara daring melalui OPPO Indonesia Official Store di Shopee, ponsel ini bisa dibeli dengan potongan harga 10 persen menjadi Rp14.399.100.
5.Oppo Find N3
Tampilan Oppo Find N3 yang dipamerkan di tempat pelucurannya di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta Pusat, Senin (20/11/2023). -ANTARA/Livia Kristianti-