BACA JUGA:
- Syahrul Yasin Limpo Berserta Istri, Anak dan Cucunya Dicekal KPK Bersama 5 Pejabat Kementan
- Foto Firli Bahuri dengan Syahrul Yasin Limpo, Novel: Skandal Korupsi Terbesar Sepanjang Berdirinya KPK
"Syahrul Yasin Limpo dijadwalkan bertemu dengan Ketua KPK Firli Bahuri di lapangan bulu tangkis di sekitar Mangga Besar pada pukul 20.30 WIB. Setibanya di GOR lapangan bulu tangkis rupanya Firli sedang main. Sehingga SYL diminta menunggu di pinggir lapangan," urai admin @PartaiSocmed.
Setelah pertandingan selesai, Firli menghampiri Syahrul Yasin Limpo yang duduk di pinggir lapangan dan berbincang-bincang didampingi orang dari Lemhanas.
"Pada pukul 22.30 SYL pamit untuk pulang. Lalu ajudan SYL, Panji diduga memberikan tas berisi sejumlah uang dalam pecahan dollar Singapore kepada ajudan Firli," tulis admin @PartaiSocmed lagi.
Dalam utas lainnya admin @PartaiSocmed menyebut, dalam sejumlah pemberitaan media, disebutkan Firli tidak hanya diduga memeras Syahrul Yasin Limpo. Tetapi juga menerima dugaan suap dan gratifikasi.
BACA JUGA:
- Ketua KPK Firli Bahuri Bantah Peras Mentan SYL hingga 1 Miliar Dolar AS
- Mentan Syahrul Yasin Limpo Siapkan Tim Gabungan Kawal Kasusnya di KPK
"Apapun yg terjadi pada Firli, kasus SYL di KPK harus tetap lanjut. Karena dia memang korup. Toh statusnya sudah naik ke penyidikan untuk kasus gratifikasi dan TPPU," ulas admin @PartaiSocmed.
"Status Syahrul Yasin Limpo sudah menjadi tersangka. Jadi jangan sampai kasus yg menimpa Firli menjadi bargain utk membebaskan SYL. Biarkan saja Firli jadi tersangka di Polri dan SYL jadi tersangka di KPK," beber admin @PartaiSocmed.
Meski belum diumumkan secara resmi oleh KPK, Syahrul Yasin Limpo sudah ditetapkan sebagai tersangka pada 26 September 2023. Kabar ini sudah menjadi rahasia umum.
Bahkan Menko Polhukam Mahfud MD menyebut dirinya mendapat informasi bahwa Syahrul Yasin Limpo sudah berstatus tersangka.
"Syahrul Yasin Limpo sudah menjadi tersangka. Tetapi mengapa setelah ramai kasus dugaan pemerasan, KPK tidak segera mengumumkan statusnya?," cuit admin @PartaiSocmed.
BACA JUGA:
- 2 Rumah Pribadi Mentan Syahrul Yasin Limpo di Makassar Digeledah KPK, Dugaan Telah Jadi Tersangka Makin Kuat
- Usai Geledah Rumah Dinas Mentan Syahrul Yasin Limpo, KPK Panggil Eks Jubir KPK Febri Diansyah
Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta--
Klarifikasi Firli Bahuri soal Beredarnya Foto
Terkait foto yang viral itu, Ketua KPK Firli Bahuri memberikan klarifikasi. Dia membenarkan bertemu Syahrul Yasin Limpo di lapangan bulutangkis. Menurutnya, foto tersebut diambil sebelum Syahrul Yasin Limpo berperkara di KPK.
"Pertemuan di lapangan bulu tangkis antara saya dengan Menteri Pertanian saat itu Syahrul Yasin Limpo terjadi sebelum periode tersebut. Tepatnya sekitar tanggal 2 Maret 2022 dan itu pun beramai-ramai di tempat terbuka," tegas Firli dalam keterangan tertulisnya, Senin, 9 Oktober 2023.
Firli mengungkapkan bahwa perkara di Kementerian Pertanian ini mulai masuk ke tahap penyelidikan oleh KPK pada sekitar Januari 2023.