Pj Bupati Bekasi Sidak Revitalisasi Pasar Induk Cibitung, Dani Ramdan: Mensinkronisasikan DED Awal

fin.co.id - 10/09/2023, 18:08 WIB

Pj Bupati Bekasi Sidak Revitalisasi Pasar Induk Cibitung, Dani Ramdan: Mensinkronisasikan DED Awal

Pejabat Bupati Bekasi Dani Ramdan

Pasar Induk Cibitung, Bekasi - Pejabat (Pj) Bupati Bekasi Dani Ramdan, melakukan sidak Pasar Induk Cibitung yang kini masih dalam proses revitalisasi. 

Dalam sidak, Dani Ramdan bertemu langsung dengan pedagang guna mendengar keluhan selama proses revitalisasi. 

"Tadi kita lihat bahwa memang parkirnya kurang memadai, tempat untuk bongkar muat juga tidak memadai, TPST sudah ada di belakang tinggal status lahannya saja perlu dibereskan," ungkap Dani Ramdan, Minggu 10 September 2023. 

Nantinya Pemkab Bekasi akan melengkapi fasilitas Pasar Induk Cibitung, sesuai dengan rencana proses revitalisasi yang kini telah kembali dilanjutkan. 

"Karena sekarang sedang ada addendum untuk perpanjangan kontrak pembangunan sampai 100% kita akan pastikan, hal-hal yang kurang memadai ini masih bisa kita perbaiki dahulu," jelasnya. 

Selain itu Dani Ramdan juga memastikan, pembangunan revitalisasi Pasar Induk Cibitung sesuai dengan Detail Engineering Design (DED). 

BACA JUGA:

Hal itu dilakukan, guna memastikan apakah terjadi penyimpanan selama proses revitalisasi Pasar terbesar di wilayah Kabupaten Bekasi. 

"Jika ada penyimpangan kita lakukan penyesuaian ulang. Jadi patokannya adalah melihat dan mensinkronisasikan DED awalnya seperti apa," ucapnya. 

Dirinya menghimbau kepada para pedagang, untuk mengatur barang dagangan dengan rapih di masing-masing kios. 

Hal itu bertujuan, agar akses jalan pengunjung di dalam pasar tidak terganggu dengan barang dagangan yang berantakan. 

"Saya akan memerintahkan kepada Satpol PP untuk menertibkan arus jalan masuk keluar barang di Pasar Induk Cibitung agar jalan tidak terganggu oleh barang-barang pedagang di luar losnya atau parkir kendaraan yang tidak beraturan," terangnya. 

Perlu diketahui, pembangunan revitalisasi Pasar Induk Cibitung Kabupaten Bekasi sempat mengalami ketersendatan, imbas adanya konflik internal. 

Proses Revitalisasi Pasar Induk Cibitung Kabupaten Bekasi, dilaksanakan dengan skema Bangun, Guna, Serah (BGS).  

Sesuai dengan kontrak kerja pihak pengembang dan Pemerintah Kabupaten Bekasi, Revitalisasi seharusnya sudah rampung pada Agustus 2023 lalu.

Admin
Penulis