News

Survei SSC PDI Perjuangan Teratas, Pendirian Posko Ganjar Pranowo di Kota Surabaya Makin Masif

fin.co.id - 19/07/2023, 20:39 WIB

Ganjar Pranowo Calon Presiden 2024

Adi berjanji akan memperjuangkan aspirasi warga kampung Tambak Lumpang sampai terwujud. 

"Kami berupaya bersama-sama, berjuang dengan semangat gotong royong, untuk mewujudkan impian warga masyarakat," ucapnya.

Adi berharap berdirinya posko Ganjar Presiden menjadi tempat taktis dan strategis bagi kader-kader banteng dan warga masyarakat untuk mengonsolidasikan suara pemilih, dan menyelesaikan berbagai problem rakyat.

"Melalui posko Ganjar Presiden, terus kita lakukan hal-hal positif untuk warga masyarakat," katanya.

SSC baru saja merilis hasil survei terbaru untuk wilayah Surabaya. 

PDIP berada di posisi puncak dengan memperoleh angka sebesar 49,2 persen. 

Kemudian disusul oleh Gerindra dan PKB yang masing-masing mengantongi 8,6 persen dan 8,2 persen di urutan kedua dan ketiga.

Posisi berikutnya adalah Demokrat dan Golkar dengan perolehan masing-masing 6,7 persen dan 5,4 persen, lalu PKS 3 persen, Nasdem 2,8 persen, PAN 2,7 persen dan Perindo 1,7 persen. Partai lainnya tak lebih dari 1 persen.

Survei tersebut dilangsungkan pada 20-30 Juni 2023 di 31 kecamatan se-Surabaya; dengan 1.200 responden. Survei ini memiliki margin of error kurang lebih 2,83 persen pada tingkat kepercayaan sebesar 95 persen.

Admin
Penulis
-->