News

Hari Ini Panji Gumilang Diperiksa Bareskrim Polri

fin.co.id - 03/07/2023, 10:24 WIB

Pimpinan Pondok Pesantren Al-Zaytun Panji Gumilang tiba di Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat (23/6/2023). (ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi)

Hari Ini Panji Gumilang Diperiksa Bareskrim Polri

Bareskrim Polri menjadwalkan pemeriksaan terhadap Pimpinan Ponpes Al-Zaytun Panji Gumilang hari ini, Senin 3 Juli 2023 atas dugaan penyimpangan agama. 

Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri Brigjen Djuhandhani Rahardjo Puro menjelaskan, pihaknya telah melayangkan surat langgilan terhadap Panji Gumilang untuk diperiksa hari ini. 

"Rencana yang bersangkutan, kemarin kita panggil untuk hadir di hari Senin (3/7), kami undang klarifikasi," ujar Djuhandhani kepada wartawan di SUGBK pada Sabtu 1 Juli 2023.

BACA JUGA:

Panji Gumilang dilaporkan oleh dua pihak. Yakni oleh Forum Advokat Pembela Pancasila (FAPP) yang diterima dengan Nomor: LP/B/163/VI/2023/SPKT/BARESKRIM POLRI.

Kedua, oleh Pendiri NII Crisis Center Ken Setiawan. Laporan teregistrasi dengan nomorLP/B/169/VI/2023/SPKT/BARESKRIM POLRI tertanggal 27 Juni 2023.

Bareskrim saat ini telah memeriksa sejumlah saksi, termasuk pihak pelapor.

"Kami sudah periksa dari pelapor, beberapa ahli. Kemudian dari MUI, Kementerian Agama," jelasnya.

BACA JUGA:

Djuhandhani mengatakan, pihaknya sudah merespon dan bergerak cepat tangani laporan terhadap Panji Gumilang. 

"Ini sudah cepat ya, kita panggil, LP masuk hari Selasa. Selasa mulai kita terbitkan, kemudian Selasa mulai kita periksa saksi-saksi semua, kita undang kemarin, kita undang untuk hadir hari Senin. Karena sejak Rabu, Kamis, Jumat, Sabtu, Minggu itu libur kita. Nggak mungkin kita manggil di hari libur," katanya.

Kontroversi Panji Gumilang mulai terungkap saat dirinya memimpin salat Idul Fitri 1444 Hijriah di Ponpes Al-Zaytun yang memperlihatkan salat bercambut antara wanita dan pria. 

Kemudian kontroversi berlanjut saat dirinya menyebut memiliki mazhab Bung Karno. 

Lalu, Panji juga mengajak santri untuk salam Yahudi. Yang terbaru, Panji sebut Alquran bukan Qalam Allah, tetapi berasal dari Nabi Muhammad. 

Admin
Penulis
-->