Akademisi Apresiasi Keputusan Putra Erick Thohir Mundur dari Komisaris Persis Solo
DOSEN Pembangunan Sosial dan Kesejahteraan Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta Hempri Suyatna mengapresiasi mundurnya putra Erick Thohir, Mahendra Agakhan Thohir dari jabatannya sebagai presiden Komisaris PT Persis Solo Saestu.
Hempri mengatakan mundurnya pria yang biasa dipanggil Aga Thohir itu dapat menghilangkan potensi konflik kepentingan antara PSSI dan klub sepak bola di Tanah Air.
BACA JUGA:
- Hindari Konflik Kepentingan, Erick Thohir Bangga Puteranya Mundur dari Komisaris Persis: Proud Of You, Son!
- Pasangan Prabowo - Erick Thohir Dinilai Paling Pas, Saling Mengisi, Tegas dan Luwes
"Jika pengurus sepak bola memiliki hubungan kerabat dengan pengurus klub, maka berpotensi menimbulkan benturan kepentingan. Memang belum tentu ada permainan antara klub dan pengurus PSSI. Namun, dengan mundurnya Aga sebagai komisaris Persis Solo, maka akan menghilangkan benturan kepentingan antara pengurus PSSI dan klub," jelas Hempri lewat keterangan tertulis, dikutip Kamis 29 Juni 2023.
Dia juga menyoroti kinerja Erick Thohir sebagai ketua umum PSSI. Menurut Hempri, transformasi PSSI yang diupayakan Erick Thohir sudah menunjukkan hasil yang positif, antara lain terlihat dari PSSI kini memiliki yayasan, perbaikan infrastruktur stadion, penyelenggaraan FIFA match day, serta perbaikan kualitas wasit.
BACA JUGA:
- Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U17, Erick Thohir Sebut Kesempatan Garuda Muda Mendunia
- Motivasi Erick Thohir Dinilai Mampu Bangkitkan Daya Juang Squad Garuda Hadapi Argentina
Ke depannya, Hempri mengingatkan agar transformasi sepak bola Indonesia, yang diinisiasi oleh Erick Thohir itu, dilakukan secara terus menerus. Dia menambahkan konsistensi dalam melakukan transformasi akan membuat sepak bola di Indonesia semakin berkualitas.
"Langkah yang dilakukan Erick Thohir untuk sepak bola Indonesia saya nilai sudah menunjukkan arah yang sangat positif. Harapan saya langkah yang telah dilakukan ketua umum PSSI akan terus menunjukkan tren yang positif, sehingga nantinya industri sepak bola Indonesia menjadi lebih baik lagi," jelasnya.
Selanjutnya, Hempri juga menyinggung soal kesiapan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17. Dia menilai Indonesia sudah siap dan PSSI hanya perlu memperkuat mental pemain dan dukungan suporter.
"Piala Dunia U-17 ini merupakan kesempatan yang sangat berharga bagi Indonesia. Saya mengharapkan momentum ini jangan disia-siakan. Diharapkan dengan persiapan yang sangat matang akan membuat piala dunia U-17 ini dapat menggerakkan perekonomian Indonesia," ujar Hempri Suyatna.
Sementara itu, Erick Thohir juga mengapresiasi langkah putranya tersebut. Melalui akun Instagram, Erick memberikan semangat dan mendukung keputusan anaknya.
"Proud of you, son. Tetap jadi teman nonton bola saya ya. Semangat terus dukung Indonesia," tulis Erick Thohir. (*)