Untuk para pemilik motor sport Honda, kami merekomendasikan oli AHM SPX1. Oli ini sangat cocok untuk motor sport Hinda karena mampu menjaga mesin saat dibutuhkan performa yang lebih tinggi atau dikendarai dengan kecepatan tinggi.
Perlu Anda ketahui, tingkat impurities AHM Oil SPX1 ini lebih sedikit.
Hal tersebut membuat AHM Oil SPX1 ini mampu membuat tekanan dan gesekan pada mesin semakin kecil.
Oli AHM ini juga diklaim mampu memberikan perlindungan maksimal untuk tipe motor Honda dengan kopling basah. Yakni motor sport ataupun motor bebek.
Oli ini di harga Rp 68.000 untuk 800 ml, kemudian Rp 76.000 untuk kapasitas 1 liter dan Rp 88.500 untuk kaspasitas 1,2 liter.
BACA JUGA: 3 Oli Motor Matic Terbaik, Cocok untuk Harian dan Jarak Jauh
Spesifikasi Oli AHM OIL SPX1
- SAE 10W-30
- API-SL
- JASO MA
- Full synthetic
Oli AHM MPX1
Oli AHM MPX1--
Nah yang terakhir adalah oli yang kami rekomendasikan untuk motor Honda cub.
Bagi Anda pemilik motor Honda cub, kami merekomendasikan oli MPX1 karena mampu melumasi mesin maksimal dan membuat motor Anda menjadi lebih irit dan tetap bertenaga.
AHM Oil MPX1 ini juga membuat penggunanya menjadi lebih lemat karena waktu penggantian oli yang lebih lama.
Oli AHM ini sangat cocok untuk motor cub Anda karena memberikan perlindungan sempurna untuk menjaga performa mesin dengan tipe kopling basah.
Oli ini ditawarkan mulai dari Rp 56.000 untuk kapasitas 800 ml, Rp 64.500 untuk kapasitas 1 liter dan Rp72.500 untuk kapasitas 1,2 liter.
Spesifikasi Oli AHM OIL MPX1
- SAE 10W-30
- API SL
- JASO MA
Nah, itulah oli AHM yang kami rekomenndasikan untuk motor Honda Anda baik untuk jenis motor matic, nmotor sport ataupun motor cub.