News . 21/03/2023, 11:40 WIB
Dan pemberangkatan pseserta mudik gratis akan dilakukan dari berbagai titik-titik, baik di terminal, stasiun maupun pelabuhan.
BACA JUGA:Siap-siap Kementerian BUMN Segera Buka Pendaftaran Tiket Bus Mudik Gratis Lebaran 2023
Selain menjamin keamanan dan keselamatan para peserta mudik, acara mudik gratis dari BUMN ini juga sebagai salah satu upaya BUMN mewujudkan peran nyata dalam membantu masyarakat yang akan melaksanakan perjalanan mudik ke kampung halamannya.
Lebih dari 60 ribu atau lebih tepatnya sebanyak 65.603 tiket peserta pemudik, disediakan. tiket tersebut untuk tiga jenis moda transportasi, yaitu bus, kereta api gratis, dan kapal laut.
BACA JUGA: Disediakan Tiket Mudik Gratis Lebaran 2023 Semua Moda Transportasi, Polri: Jangan Mudik Pakai Motor
"Program mudik bersama menjadi upaya kita dalam membantu masyarakat untuk dapat mudik dengan aman dan nyaman. Hal ini juga akan mengurangi kemacetan dan risiko kecelakaan para pemudik di jalan raya," ujar Erick.
Dikatakannya program mudik bersama BUMN tahun 2023 saat ini dipimpin PT Jasa Raharja.
Dia mengatakan untuk armada bus dari Jakarta akan diberangkatkan pada 18 April dari Ring Road Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta.
BACA JUGA: Tiket Kapal Mudik Gratis Lebaran 2023 Segera Dibuka, Persiapkan Diri Mudik Bareng BUMN
Sedangkan untuk moda transportasi kereta api, akan diberangkatkan dari Stasiun Pasar Senen pada 15 dan 16 April 2023.
Mekanisme dan syarat pendaftaran akan disampaikan pada saat peluncuran program mudik bersama BUMN pada Rabu (15/3).
"Kami berharap masyarakat dapat memanfaatkan program ini untuk bisa mudik dengan aman dan nyaman bersama keluarga tercinta," katanya.
Untuk mendapatkan tiket mudik gratis dari BUMN sangat mudah dan tak perlu ribet.
Dilansir dari situs resmi Jasa Raharja, cara dan syarat bagi peserta mudik sangat sederhana. Berikut langkah-langkahnya:
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com