Umum

BAMTC 2023: Dipercaya Jadi Kapten Tim Indonesia, Ini Kata Fajar dan Apriyani

fin.co.id - 14/02/2023, 07:45 WIB

Apriyani Rahayu (kiri) dan Fajar Alfian (kanan) dipercaya jadi kapten tim putri dan putra Indonesia di Badminton Asia Mixed Team Championships (BAMTC) 2023.

BACA JUGA: UFC 284: Kandaskan Volkanovski, Islam Makhachev: Suka Tidak Suka Saya Petarung Terbaik di Dunia Saat Ini!

"Saya meminta teman-teman selalu semangat. Juga harus kompak dan terus menjaga kebersamaan," ungkap peraih medali emas Olimpiade Tokyo itu.

Pemilihan Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu sebagai kapten timnas bulu tangkis Indonesia merupakan keputusan yang diambil oleh Pelatnas PBSI Cipayung.

Keputusan tersebut disampaikan langsung oleh Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI Rionny Mainaky.

Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu terpilih karena dinilai punya pengalaman dan kepemimpinan yang lebih baik.

BACA JUGA: Rekap UFC 284: Islam Makhachev Taklukan Volkanovski Sampai Yair Rodriguez Juara Baru Interim Featherweight

Dengan pengalaman yang dimiliki, Fajar Alfian dan Apriyani Rahayu diharapkan bisa memimpin rekan-rekannya dengan baik.

"Fajar dan Apri ditunjuk jadi kapten tim putra dan putri. Mereka lebih senior dan punya pengalaman yang bisa memimpin teman-temannya," terang Rionny Mainaky.

Admin
Penulis
-->