JAKARTA, FIN.CO.ID -- PT Angkasa Pura II (Persero) mempersiapkan Bandara Sisingamangaraja XII di Tapanuli Utara, sebagai pintu masuk para atlet dan official ajang internasional F1 Powerboat Danau Toba, yang akan diselenggarakan pada 25-26 Februari 2023.
bandara Sisingamangaraja XII di Tapanuli Utara merupakan Bandara yang paling dekat dengan venue pelaksanaan F1 Powerboat Danau Toba, karena hanya berjarak sekitar 30 menit saja dari lokasi perlombaan.
BACA JUGA: Angkasa Pura II Nyatakan Terus Berkolaborasi dengan Garuda Demi Jaga Konektivitas Udara
President Director PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin mengatakan bandara-bandara perseroan siap mendukung kesuksesan penyelenggaraan F1 Powerboat Danau Toba.
Beberapa bandara berperan penting, yakni Bandara Sisingamangaraja XII (Tapanuli Utara), bandara pendukung yakni Bandara Kualanamu (Deli Serdang, Sumut), Bandara Soekarno-Hatta (Banten) dan Bandara Halim Perdanakusuma (Jakarta).
“Keberadaan Bandara Sisingamangaraja XII sejak awal adalah untuk mendukung Danau Toba sebagai Destinasi Pariwisata Super Prioritas, dan AP II siap mewujudkan hal ini. AP II telah melakukan pengembangan berkelanjutan di Bandara Sisingamangaraja XII. Bandara ini telah dipersiapkan untuk menyambut event internasional seperti F1 Powerboat,” ujar Muhammad Awaluddin dalam keterangannya, dikutip Senin 6 Februari 2023.
Lebih lanjut, Muhammad Awaluddin memastikan ketersediaan slot time penerbangan di Bandara Sisingamangaraja XII untuk mendukung F1 Powerboat.
BACA JUGA: Gelar Event F1H20 Power Boat di Danau Toba, InJourney Targetkan 25 Ribu Wisatawan Hadir
“Saat ini Bandara Sisingamangaraja XII beroperasi 8 jam setiap hari, apabila dibutuhkan maka jam operasional siap diperpanjang untuk mengakomodir penerbangan tambahan (extra flight). Yang jelas, AP II memastikan slot time penerbangan tersedia bagi maskapai,” jelas Muhammad Awaluddin.
Adapun terdapat 3 maskapai yang melayani penerbangan setiap hari (daily) dari Jakarta ke Bandara Sisingamangaraja XII dan sebaliknya, yaitu Citilink dan Batik Air, serta AirAsia Indonesia sebanyak 3x seminggu.
Permintaan penambahan jadwal penerbangan sendiri sudah ada, salah satunya dari AirAsia Indonesia yang akan melayani penerbangan menjadi 7x seminggu.
“Kolaborasi stakeholder termasuk maskapai dan ground handling sudah kami jalankan. Standar pelayanan dipastikan tetap terjaga, baik itu terkait ketepatan waktu penerbangan (on-time performance) hingga layanan bagasi penumpang pesawat,” ungkap Muhammad Awaluddin.
BACA JUGA: Pakai REC PLN, Danau Toba Jadi Destinasi Pariwisata Berbasis Energi Hijau Pertama di Indonesia
Director of Engineering AP II Agus Wialdi mengatakan fasilitas di Bandara Sisingamangaraja XII dipastikan siap, di antaranya fasilitas sisi udara (airside) yakni parking stand untuk 8 unit pesawat serta runway berdimensi 2.650 x 45 meter yang dapat mengakomodir pesawat sekelas Boeing 737-800 Next Generation dan Airbus A320.
Fasilitas dan layanan
Dapatkan berita terkini langsung di ponselmu. Ikuti saluran FIN.CO.ID di WhatsApp: https://whatsapp.com/channel/0029Vajztq