JAKARTA, FIN.CO.ID - Jagat media sosial dihebohkan dengan video seorang ibu yang berikan minuman kopi kemasan merek 'Good Day' kepada bayi laki-lakinya.
Bahkan sang ibu bersyukur bayinya buang air besar (BAB) 10 kali sehari karen konsumsi kopi good day.
Video ibu yang berikan minum kopi good day kepada bayi diketahui melalui akun Instagram @terang_media yang diunggah pada Senin, 23 Januari 2023.
Dalam video tersebut terlihat, bayi laki-laki diperkirakan usia 7-8 bulan sedang duduk, serta tangan seorang wanita yang diduga ibunya.
BACA JUGA:Ibu Mawar, Pelaku Mandi Lumpur Didatangi Petugas
Ibu tersebut sedang membuat kopi Good Day lalu memasukan ke dalam gelas. Setlah itu dia menuangkan air putih sebanyak setengah air dari ukuran gelas tersebut.
Kopi good day yang sudah jadi, sang ibu langsung merapikan posisi duduk bayi di depan gelas.
Setelah itu, ibu menyuapi anaknya dengan kopi gunakan sendok sedikit demi sedikit.
Dari keterangan yang tertulis di dalam video, alasan sang bayi diberi minum kopi kemasan karena dianggap mengandung susu.
BACA JUGA:Mantan Karyawan Bongkar Sifat Asli Jhon Lbf: Seenaknya Potong Gaji dan Pecat Pegawainya
Sedangkan merek susu --- seperti yang tercantum di video --- dinilai tak ada susunya sama sekali.
"Bayi minum kopi Good Day 'kan ada susunya daripada dikasih susu Frisian Flag katanya nda ada susunya," tulis akun @kayess9
Setelah itu sang ibu merasa senang membiarkan bayinya minum kopi karena anaknya bisa buang air besar (BAB) sampai sepuluh kali dalam sehari.