Capai TKDN 64,24 Persen, PLN Rampungkan 26 PSN Ketenagalistrikan di Sulawesi Pada 2022

fin.co.id - 18/01/2023, 16:45 WIB

Capai TKDN 64,24 Persen, PLN Rampungkan 26 PSN Ketenagalistrikan di Sulawesi Pada 2022

PT PLN (Persero) berhasil menyelesaikan 26 Proyek Strategis Nasional (PSN) di Sulawesi pada Tahun 2022

Tak lupa, Anis menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh pihak yang turut mendukung penyelesaian 26 proyek ini. Sebab, Anis tak memungkiri, tantangan terbesar yang dihadapi PLN untuk menuntaskan pekerjaan ini terkait masalah sosial di lapangan.

"Untuk mengatasinya PLN membangun sinergi yang baik bersama stakeholder terkait mulai dari aparat keamanan, pemerintah hingga masyarakat setempat untuk mempercepat proses penyelesaian pekerjaan,” kata Anis.

Anis pun berharap sinergitas ini bisa tetap terjalin dengan baik, mengingat masih banyak proyek yang akan dikerjakan di tahun-tahun mendatang.

BACA JUGA: Pertama di Kalimantan, PLN Operasikan SPKLU Fast Charging di Kantor Pemerintahan

Berikut daftar pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan PLN UIP Sulawesi tahun 2022, yaitu PLTU Sulsel Barru-2 (1x100 MW), Gardu Induk dengan total Kapasitas 480 MVA yaitu di Tanete, Molibagu, Lanna, PLTMG Bau-Bau, Bau-Bau, Masamba, Tutuyan, Talise, Raha, Donggala, Tentena, dan Likupang. Sementara ruas jaringan transmisi 150 kV dengan total panjang lintasan 950,218 kms di Andoloo - Kasipute, Sungguminasa - Lanna, Tanete -  Incomer 2 Phi (Bulukumba - Sinjai), Daya Baru - Incomer 2 Phi, PLTU Sulsel Barru 2 - Incomer 2 Phi Otam – Molibagu, Otam – Tutuyan, Wotu - Masamba, PLTMG Baubau - Incomer 2 Phi, Marisa – Pelanggan PT BJA - Incomer 2 Phi, Raha - Baubau, Donggala - Incomer 2 Phi, dan Likupang - Paniki.

Admin
Penulis