Piala Dunia 2022: Gokil! Didier Deschamps Catat Rekor Fenomenal Bawa Prancis ke Final Usai Pecundangi Maroko

fin.co.id - 15/12/2022, 10:21 WIB

Piala Dunia 2022: Gokil! Didier Deschamps Catat Rekor Fenomenal Bawa Prancis ke Final Usai Pecundangi Maroko

Kepala pelatih tim nasional Prancis Didier Deschamps.

BACA JUGA: Piala Dunia 2022: Prancis vs Maroko 2-0, Les Bleus Bertemu Argentina di Final

"Kami sudah bareng selama sebulan. Tak begitu mudah, tapi ya, sejauh ini menyenangkan dan pemain-pemain saya mendapat ganjarannya," kata Deschamps.

Prancis berusaha menjadi tim pertama dalam 60 tahun terakhir yang menjuarai Piala Dunia dua kali berturut-turut setelah Brazil melakukannya pada 1958 dan 1962.

Kendati begitu Didier Deschamps ternyata mendulang rekor fenomenal berdasarkan laporan penyedia statisik sepak bola internasional, Opta Joe.

Menurut data Opta Joe, Didier Deschamps adalah manajer keempat yang memimpin sebuah negara ke putaran final Piala Dunia berturut-turut.

BACA JUGA: Preview Piala Dunia 2022 Prancis vs Maroko: Ujian Berat Bounou Akan Hadapi Lini Serang Les Bleus

Sebelumnya sudah ada juru taktik Vittorio Pozzo bersama Italia (1934, 1938), Carlos Bilardo bersama Argentina (1986, 1990), dan Franz Beckenbauer bersama Jerman (1986, 1990).

Admin
Penulis