Viral . 07/12/2022, 13:01 WIB

Husin Shihab Beri Tanggapan Menohok Soal Aksi Keji Pelaku Bom Bunuh Diri Mapolsek Astana Anyar

Penulis : Admin
Editor : Admin

BACA JUGA: Bom Polsek Astana Anyar, Pelaku Tewas Mengenaskan, Anggota Tubuh Berserakan

Dugaan pelaku sebagai penolak KUHP yang telah disetujui DPR dari barang bukti yang ditinggalkannya.

Dugaan tersebut muncul dari sepeda motor berwarna biru yang diduga dibawa pelaku bom bunuh diri di Mapolsek Astana Anyar.

Pada bagian depan sepeda motor warna biru ditempeli tulisan "KUHP = Hukum Syirik/Kafir. Perangi para penegak hukum syaitan". 

Diketahui ledakan bom bunuh diri terjadi di Mapolsek Astana Anyar, Bandung, Jawa Barat. Ledakan bom bunuh diri di Mapolsek Astana Anyar terjadi pada Rabu, 7 Desember 2022 pagi.

BACA JUGA: Diduga Bom Bunuh Diri di Mapolsek Astana Anyar, 1 Orang Tewas, 3 Luka-luka

Kapolrestabes Bandung Aswin Sipayung mengungkap kronologi kejadian ledakan bom bunuh diri di Mapolsek Astana Anyar Bandung.

Dikatakanya peristiwa berawal sekitar pukul 08.20 WIB. Kala itu anggota Polsek Astana Anyar tengah melakukan apel pagi. 

Saat itu, tiba-tiba ada seseorang laki-laki masuk ke Mapolsek sambil mengacungkan senjata tajam.

Lelaki itu menerobos masuk barisan apel pagi. Seketika itu juga anggota menghindar lalu terjadi ledakan.

BACA JUGA: Ledakan Diduga Bom Hantam Polsek Astanaanyar

"Saat itu lalu ada ledakan. Sekarang pelaku meninggal dunia di lobi. Tiga orang anggota kami mengalami luka-luka," ujar Aswin. 

Saat ini, ketiga polisi yang luka-luka dirawat di RS Sartika Asih, Bandung. Tempat kejadian perkara pun sudah dipasangi garis polisi.

Kantor Polsek Astana Anyar pasca dibom. (Istimewa) --

"Jalan raya ditutup. Saat ini (kami) sedang menunggu tim jibom dari Kapolda Jabar," ungkap Aswin. 

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com