JAKARTA, FIN.CO.ID - Memimpin Ibu Kota DKI Jakarta penuh dengan tantangan.
Pasalnya, banyak persoalan yang menjadi PR (pekerjaan rumah) warisan gubernur sebelumnya.
Di antaranya persoalan banjir dan kemacetan.
BACA JUGA: Sirkuit Motor Cross Sewan Selapajang untuk Venue Porprov Banten VI Ikut Angkat UMKM Tangerang
Kini, satu bulan sudah Jakarta dipimpin Pj Gubernur Heru Budi Hartono.
Banyak sorotan masyarakat melirik kepada Heru Budi Hartono yang merupakan figur pilihan Presiden Jokowi untuk memimpin Jakarta hingga 2024.
Melalui Pilkada DKI Jakarta 2024, Kota Jakarta akan dipimpin oleh gubernur pilihan rakyat.
Sebulan kepemimpinan Heru Budi Hartono sebagai Pj Gubernur DKI, berbagai kritik dilayangkan sejumlah kalangan.
BACA JUGA: Jangan Jebak Jokowi dengan Manuver, Relawan Harus Jaga Kehormatan Presiden
Seperti Pengamat Politik fenomenal Rocky Gerung (RG) yang melayagkan kritik keras atas kebijakan Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono.
Rocky Gerung mengkritik perihal dihilangkannya program penyediaan jalur sepeda.
Menurut dia, kebijakan Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono itu bertentangan dengan gagasan G20, yakni pengurangan emisi karbon.
Tak hanya itu, Rocky beranggapan bahwa dihilangkannya proyek itu lantaran untuk menghilangkan jejak kinerja mantan Gubernur DKI Anies Baswedan.
BACA JUGA: Kisah Bayi Kades Ciputri Selamat dari Gempa Bumi Kabupaten Cianjur
Kritik lainnya terlontar dari Pakar Ekonomi Rizal Ramli (RR).