TANGERANG, FIN.CO.ID -- Jumlah kasus aktif positif Covid-19 di Kabupaten Tangerang, Banten, kembali meningkat.
Satgas Covid-19 Kabupaten Tangerang mencatat terjadi lonjakan kasus aktif positif Covid-18 sebanyak 600 kasus.
BACA JUGA: KPU: Jumlah Kursi DPRD Kabupaten Tangerang Pada Pileg 2024 Bertambah Jadi 55 Kursi
BACA JUGA:Begini Kronologi Pembunuhan Sopir Angkot di Tangerang Berdasarkan Hasil Rekonstruksi
Lonjakan kasus aktif positif Covid-19 sebesar 30 persen tersebut terjadi dalam dua pekan terakhir.
"Sekarang kasus aktif positif meningkat 30 persen, total 600 kasus. Ya, ini mencemaskan," kata juru bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Tangerang, dr. Hendra Tarmizi, Selasa 8 November 2022.
Dikatakan Hendra, sebelumnya temuan kasus Covid-19 di Kabupaten Tangerang hanya sekitar 200 kasus.
Akan tetapi dalam dua pekan terakhir jumlahnya bertambah drastis hingga mencapai 600 kasus.
BACA JUGA: Reka Adegan Sopir Bunuh Sopir di Tangerang, Aksi Bermula saat Keduanya Bertemu di Taman Prestasi
"Untuk jenis variannya belum teridentifikasi varian XBB atau bukan itu belum diketahui, tapi semuanya masih gejala ringan," terangnya
Dia melanjutkan, dari 600 pasien yang positif Covid-19 itu 592 orang diantaranya menjalani isolasi mandiri (isoman).
Sedangkan 8 orang lainnya kini menjalani perawatan di rumah sakit daerah yang menjadi rujukan Covid-19.
"Sebagian besar (pasien) melakukan Isoma," ujarnya
BACA JUGA: Niat Bener, Pelajar Tangerang Pesan Celurit dari Jawa Timur