Reka Adegan Sopir Bunuh Sopir di Tangerang, Aksi Bermula saat Keduanya Bertemu di Taman Prestasi

Reka Adegan Sopir Bunuh Sopir di Tangerang, Aksi Bermula saat Keduanya Bertemu di Taman Prestasi

Reka Adegan Kasus Pembunuhan Sopir Angkot R03 Oleh Kepolisian Polres Metro Tangerang Kota--

TANGERANG, FIN.CO.ID -- Polres Metro Tangerang Kota menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan sopir angkot R 03 dengan korban D alias O (34) dan tersangka H (36) yang juga meupakan sopir angkot. 

Reka adegan kasus sopir bunuh sopir tikam yang berujung tewasnya D alias O itu digelar di tempat kejadian perkara (TKP).

Yakni di kawasan Pendidikan Cikokol, Kota Tangerang, Senin 7 November 2022. 

BACA JUGA:Terungkap, Motif Pembunuhan Sopir Angkot di Tangerang Bikin Geleng Kepala

Ada 24 adegan yang diperagakan oleh tersangka dalam rekontruksi kasus tersebut. 

Mulai saat D (korban) bertemu dengan H (pelaku) di Taman Prestasi, Kota Tangerang, sampai yang terakhir pelaku meninggalkan mobil angkot atau mobil milik korban, karena bannya bocor.

"Jadi seperti itu, dimana dalam rekontruksi ini dilakukan sebanyak 24 adegan," ujar Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Zain Dwi Nugroho. 

Dari hasil reka adegan itu terungkap, kejadian tersebut berawal saling cekcok rebutan penumpang.

BACA JUGA:Duel Sopir Angkot di Kota Tangerang, Satu Tewas Bersimbah Darah

Lalu, pada 7 Oktober 2022, korban menjemput tersangka H untuk mengajak duel dan mencari tempat yang sepi. 

Aksi pemukulan dan saling tikam berlangsung pada adegan 14 hingga 16.

"Kemudian di sinilah terjadi pemukulan menggunakan kayu dilakukan oleh korban termasuk juga dibalas oleh saudara H (tersangka) dengan melakukan penusukan dengan pisau dapur yang sudah disiapkan oleh pelaku," tutur Zain.

Akibat hal tersebut, tersangka kini harus mendekam dijeruji besi dan akan dijerat dengan pasal 338 KUHP.

"Dimana ancaman 15 tahun penjara," tandas Zain. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Rikhi Ferdian

Tentang Penulis

Sumber: