JAKARTA, FIN.CO.ID -- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta merilis bahwa jumlah titik yang terendam banjir di Jakarta akibat luapan kali Ciliwung bertambah menjadi 68 RT.
BPBD DKI Jakarta juga mencatat sebanyak 116 warga terpaksa harus mengungsi karena terimbas banjir.
BACA JUGA: Hujan Guyur Jakarta, 53 RT Terkena Banjir dari Luapan Sungai Ciliwung
BACA JUGA:Jokowi Minta Heru Budi Hartono Bisa Atasi Persoalan Banjir dan Macet di Jakarta
Hal itu disampaikan Kepala BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Senin 10 Oktober 2022.
Isnawa juga menyampaikan bahwa info banjir Jakarta hari ini merupakan data per pukul 09.00 WIB. Banjir tersebar di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.
Sejauh ini, sebanyak 75 warga mengungsi di Musala Daarur Rahman, Rawajati, Jakarta Selatan.
Berikut ini informasi titik banjir di Jakarta Selatan hari ini, data per pukul 10.30.
BACA JUGA:Kabar Terbaru Tanah Longsor dan Banjir Bandang Hantam Pemukiman Warga Suku Tengger di Lumajang
Titik banjir di Jakarta Selatan terdapat 20 RT yang terdiri dari:
Banjir di Kel. Pejaten Timur
- Jumlah: 5 RT
- Ketinggian: 40 s.d 200 cm
- Penyebab: Luapan Kali Ciliwung