News . 24/09/2022, 11:36 WIB

Kecelakaan Maut di Tol Bawen-Ungaran, Lima Orang Dilaporkan Tewas

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAWA TENGAH, FIN.CO.ID -- Kecelakaan lalu lintas terjadi di Tol Bawen-Ungaran km 438.500 B pada Sabtu, 24 September 2022 pagi.

Kecelakaan maut yang melibatkan truk dan sebuah minibus tersebut menewaskan sebanyak 5 orang.

BACA JUGA: Kronologis Kecelakaan Xpander Tewaskan Tiga Warga Sukabumi Gegara Pengemudi Hilang Kendali

BACA JUGA: Usai Kecelakaan di GP Aragon, Quartararo Alih Profesi Jadi Penyanyi?

Kecelakaan itu melibatkan minibus pelat nomor N-7023-YJ dengan truk fuso bernopol BK-8407-SE.

Kabidhumas Polda Jawa Tengah Kombes M Iqbal Alqudussy mengungkap, sopir minibus diduga mengantuk hingga menabrak truk yang berjalan di depannya.

"Diduga karena pengemudi Elf mengantuk. Sehingga menabrak truk yang berjalan di jalur lambat dan searah di depannya," ujarnya, Sabtu, Sabtu, 24 September 2022.

Iqbal mengatakan, minibus tersebut berasal dari Pasuruan yang akan menuju ke Semarang.

BACA JUGA: Buntut Kecelakaan Beruntun, 13 Pemilik Lahan di Sekitar KM 253 Tol Pejagan-Pemalang Diperiksa

"Truk dan elf dari arah Pasuruan melaju ke arah Bawen tujuan Semarang," kata dia.

Lalu setibanya di tempat kejadian perkara (TKP), lanjut Iqbal, elf menabrak truk yang berjalan di jalur lambat dan searah di depannya.

Akibat tabrakan itu, kendaraan Elf sempat terseret sejauh 2 kilometer dari TKP kecelakaan karena tersangkut di bagian belakang truk fuso yang mengangkut kayu.

Dalam peristiwa itu lima orang dilaporkan tewas. Empat orang tewas di lokasi kejadian, dan satu korban lainnya meninggal di rumah sakit.

BACA JUGA: Buntut Kecelakaan Beruntun di Tol Pejagan-Pemalang, Pelaku Pembakaran Ilalang Bisa Dipidana

Sementara para korban luka masih dalam penanganan medis.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com