Nasional . 15/09/2022, 16:45 WIB
Selain pemuda di Madiun, salah satu remaja di Cirebon juga diduga sebagai hacker Bjorka. Remaja tersebut bernama Muhammad Said Fikriansyah.
Saat dikonfirmasi di rumahnya, Said menepis tuduhan tersebut dan mengaku bahwa dirinya hanyalah seorang video editor.
"Dari kemarin pagi, sudah ramai nama saya ditautkan di berbagai media menuduh, mendesak dan menganggap saya hacker, saya marah karena tuduhan itu," ujar Muhammad Said Fikriansya kepada wartawan.
Adapun pihak yang menuduh Muhammad Said Fikriansyah sebagai Bjorka adalah akun Instagram @volt_anonym.
(BACA JUGA: Data yang Dibocorkan Hacker Bjorka Valid? Ini Kata Kepala BSSN )
Mendengar tuduhan itu, Said mengaku syok. Namun dirinya tidak punya akses untuk membantah tuduhan itu. Dia kemudian meminta perlindungan ke Polres Cirebon.
"Akhirnya saya inisiatif menghubungi Polresta Cirebon untuk minta perlindungan bahwa saya bukan hacker atau Bjorka," katanya.
Dia mengaku kurang tidur setelah namanya viral dituduh sebagai sosok hacker Bjorka.
Tidak presisi Pak @ListyoSigitP .
— FADLI ZON (Youtube: Fadli Zon Official) (@fadlizon) September 15, 2022
Ibu Kaget Pemuda Madiun Diduga Bjorka Ditangkap Saat Kerja di Toko Es https://t.co/yQIBLcdieq
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com