Viral

Bantah Sebagai Bjorka, Muhammad Said Fikriansyah: Saya Editor Video Bukan Hacker

fin.co.id - 15/09/2022, 12:33 WIB

Pria asal Cirebon Muhammad Said Fikriansyah dituding sebagai hacker Bjorka

"Gimana gak kaget nama saya sendiri muncul, ada juga artikel itu nuduh saya abis itu tersangka terungkap itu bikin saya emosi dan tidak terima," tutupnya.

Identifikasi Bjorka

Menko Polhukam Mahfud MD mengatakan, pemerintah sudah mengidentifikasi gambaran pelaku dengan baik.

Namun mengenai hal tersebut, Mahfud mengatakan belum bisa mengumumkannya.

(BACA JUGA: Viral Video KSAD Dudung Perintahkan Prajurit TNI Kecam Effendi DPR, Ali Syarief Ungkap Komentar Tak Terduga)

"Kita terus menyelidiki, sampai saat ini memang gambaran-gambaran pelakunya sudah teridentifikasi dengan baik oleh tim dan polisi. Tetapi belum bisa diumumkan," ujar Mahfud di kantornya, Rabu, 14 September 2022. 

Lebih lanjut Mahfud mengatakan, pemerintah akan bekerja lebih maksimal lagi dalam melindungi data.

Pemerintah juga berjanji, lanjutnya, akan menjadikan peristiwa ini sebagai pengingat agar lebih berhati-hati.

"Kita akan jadikan ini sebagai pengingat kita untuk berhati-hati," pungkasnya.

(BACA JUGA: Telkom dan Bappenas Siapkan Sistem Data Katalog Nasional Satu Data Indonesia)

Tim Satgass

Pemerintah resmi membentuk satuan tugas atau satgas sebagai respon atas kasus kebocoran data yang belakangan ini sering terjadi. Seperti yang dilakukan oleh akun Twitter anonim Bjorka yang mengakui diri sebagai hacker.  

"Kita akan serius dan sudah mulai menangani masalah ini, publik harus tenang sampai detik ini belum ada rahasia negara yang bocor," ujar Mahfud, Rabu 14 September 2022. 

Mahfud mengatakan, sejauh ini belum ada data negara yang sifatnya rahasia yang diretas. Mahfud mengklaim bahwa data-data yang dibocorkan oleh akun Bjorka hanya data-data yang sifatnya umum.

"Yang ini data-data umum yang sampai detik ini belum ada yang dibobol. Motifnya gado-gado, politik, ekonomi dan sebagainya. Motif kayak gitu tidak ada yang terlalu membahayakan," ujar Mahfud. 

Admin
Penulis
-->