Viral . 22/08/2022, 13:15 WIB

Musni Umar Buka Suara Tahu Kabar Mahasiswa Ibnu Chaldun Diduga Bentrok dengan Preman di Pulogadung

Penulis : Admin
Editor : Admin

JAKARTA, FIN.CO.ID - Rektor Universitas Ibnu Chaldun (UIC) Musni Umar buka suara usai tahu kabar mahasiswanya diduga bentrok dengan preman di Pulogadung, Jakarta Timur.

Musni Umar melontarkan pendapatnya pada sebuah kicauan lewat akun media sosial Twitter bernama @musniumar.

Rektor Universitas Ibnu Chaldun itu terpantau memang aktif dalam memakai platform tersebut untuk menyuarakan sudut pandang pribadinya.

Kali ini Musni Umar angkat bicara terhadap mahasiswa Universitas Ibnu Chaldun yang diduga bentrok dengan preman di Pulogadung, Jakarta Timur.

(BACA JUGA: Puan Maharani Komentari Isu Kenaikan Harga BBM, Said Didu Tulis Tanggapan Menohok)

"Rektor Universitas Ibnu Chaldun bentuk Tim Pencari Fakta penyebab tawuran mahasiswa UIC dengan mereka yang diduga preman," tulis Musni Umar, Minggu, 21 Agustus 2022.

"TPF UIC dipimpin Dr. Gamari Sutrisno. Wkl Ketua Dr Kaspudin Nor, Dr Abbas Thaha, Dr Farizal Marlius, Sek. Dr Eni Samayati. TPF hasil rapat darurat sore ini," sambungnya.

Selain itu Musni Umar juga meluruskan adanya pemberitaan yang kurang tepat atas insiden yang menimpa mahasiswanya.

"Berita ini pemutarbalikan fakta. Tidak masuk akal dan mustahil seorang dekan menghadirkan preman untuk memukuli mahasiswanya," beber Musni Umar.

(BACA JUGA: Jokowi 'Skakmat' Karni Ilyas Saat Ditanya Era Kepimpinan, Ruhut Sitompul Beri Respons Mengejutkan)

Dengan tegas Musni Umar mengatakan bahwa pihaknya telah membentuk TPF untuk mengusut peristiwa tersebut.

"Pimpinan Universitas sudah rapat darurat (21/8) dengan membentuk Tim Pencari Fakta Universitas Ibnu Chaldun guna mengusut peristiwa tersebut," tutup Musni Umar.

Mahasiswa Ibnu Chaldun Bentrok dengan Preman

Sebelumnya diketahui Sejumlah mahasiswa Universitas Ibnu Chaldun terlibat aksi tawuran dengan sekelompok orang tak dikenal yang diduga preman.

Bentrokan tersebut terjadi di Rawamangun, Pulogadung, Jakarta Timur pada Sabtu, 20 Agustus 2022 sore WIB.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com