Jakarta . 25/07/2022, 09:01 WIB
JAKARTA, FIN.CO.ID - Direktur Eksekutif Komite Pemberantasan Mafia Hukum Muannas Alaidid singgung Roy Suryo yang resmi jadi tersangka tapi tak ditahan dengan bilang sehat sedikir kemungkinan masuk sel.
Muannas Alaidid menyampaikan hal tersebut melalui unggahan lewat akun media sosial Twitter pribadinya yang bernama @Muannas_alaidid.
Muannas Alaidid diketahui kerap aktif dalam menggunakan platform tersebut untuk menyampaikan opini pribadinya.
Kali ini Muannas Alaidid ikut berkomentar terhadap eks Menpora Roy Suryo yang jadi tersangka atas kasus mem stupa Candi Borobudur editan muka Presiden Joko Widodo (Jokowi).
(BACA JUGA: Ferdinand Hutahaean ke Roy Suryo yang Jadi Tersangka: Saya Pikir Dia Setangguh Omongannya Ternyata..)
"Kebencian sara dan penistaan agama itu ancaman hukuman diatas lima tahun," tulis Muannas.
"Soal waktu aja sehat sedikit kemungkinan masuk sel," tambahnya, 23 Juli 2022.
Kendati demikian Muannas Alaidid mengajak masyarakat untuk mendoakan Roy Suryo agar segera bugar kembali.
"kita doakan semoga mas Roy kembali pulih dan sehat lagi," beber Muannas.
(BACA JUGA: Pemeriksaan Roy Suryo Jadi Tersangka Soal Kasus Meme Stupa Dihentikan, Polisi: Kurang Sehat)
Kicauan Muannas Alaidid mendulang 38 komentar, 38 retweets, dan 302 likes dari netizen hingga berita ini tayang.
Sebelumnya Muannas Alaidid merasa bahwa eks Menpora tersebut memang layak jadi pelaku atas meme stupa.
"RS tetap layak dinilai pelaku penyebaran editan stupa," imbuh Muannas.
Tersangka Tapi Tidak Ditahan
Polda Metro Jaya tidak menahan Roy Suryo usai diperiksa sebagai tersangka dalam kasus meme stupa Candi Borobudur yang diedit mirip wajah Presiden Joko Widodo pada Jumat malam 22 Juli 2022.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com