Hikmah

Begini Tata Cara Menyembelih Hewan Kurban Sesuai Syariat Islam

fin.co.id - 08/07/2022, 20:26 WIB

Tata cara menyembelih hewan kurban

- Menghadap ke arah kiblat. Baik untuk hewan kurban maupun orang yang akan menyembelih

- Hewan dibaringkan di atas lambung sebelah kiri 

(BACA JUGA: Menjelang Hari Raya Idul Adha Harga Beberapa Bahan Pokok Merangkak Naik)

- Posisi leher hewan dihadapkan ke kiblat

- Membaca takbir sebanyak tiga kali dan tahmid sekali (Allâhu akbar, Allâhu akbar, Allâhu akbar, walillâhil hamd)

- Mengucapkan doa: Allâhumma hâdzihî minka wa ilaika, fataqabbal minnî yâ karîm

- Menggunakan alat yang tajam untuk menyembelih

(BACA JUGA: Khusus ASN, Pemerintah Tambah Libur Iduladha Dua Hari, Senin dan Selasa)

- Menyembelih dengan memotong di bagian tenggorokan, kerongkongan dan dua urat nadi di bagian leher hewan.

Tata cara tersebut harus diterapkan agar ibadah kurban menjadi sah. Selain itu, daging hewan kurban yang dipotong halal.

Diketahui, Hari Raya Idul Adha di Indonesia dikenal dengan hari raya kurban atau lebaran haji. 

(BACA JUGA: Arab Saudi Tetapkan Idul Adha Tanggal 9 Juli, Berbeda dengan Indonesia, Bagaimana Menyikapinya? )

Pada Hari Raya Idul Adha, umat Islam yang mampu diperintahkan untuk berkurban.

Pada hari raya kurban, orang yang tidak mampu atau fakir miskin berhak menerima dan menikmati daging dari hewan kurban. 

(BACA JUGA: Penetapan Iduladha di Indonesia dan Arab Saudi Berbeda, Apa Kata Kemenag?)

Admin
Penulis
-->