Jakarta . 28/05/2022, 21:49 WIB
Begitu juga ketika selebrasi kemenangan, lanjut dia, pihaknya tidak menggunakan selebrasi minuman beralkohol seperti yang biasa dilakukan di negara lain.
(BACA JUGA: Anggota DPRD DKI Pastikan Formula E Jakarta Tak Sertakan Sponsor Bir)
"Kami sudah bersepakat bahwa tidak akan ada logo Heineken di area sirkuit. Selain itu, tidak akan ada penggunaan 'campagne' beralkohol dalam acara penyerahan piala juara," ucapnya.
Apabila mencermati laman di fiaformulae.com, sponsor bir dengan warna hijau dan bintang merah itu menjadi salah satu mitra Formula E global.
Selain bir, ada juga sponsor dari maskapai penerbangan, merek jam tangan hingga perusahaan jasa ekspedisi internasional.
Sedangkan sponsor untuk Formula E di Jakarta masih sama dengan sponsor secara global, namun ada tambahan logo Jakpro dan Jakarta Kota Kolaborasi.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com