Pelatih Arsenal, Mikel Arteta mengaku siap melawan Tottenham Hotspur dalam laga penentuan perebutan empat besar klasemen Liga Inggris.
"Kami ingin bersiap dan menatap pertandingan itu seperti biasanya, dengan level antusiasme yang sama," ucap Arteta
"Namun, menyadari bahwa itu bisa menjadi momen penetuan dan itu menjadi satu motivasi tambahan serta memberi lapisan tersendiri bagi kami untuk melakoni pertandingan itu dan kami tak sabar memainkanya," ucapnya.
Arteta menegaskan bahwa situasi keunggulan dalam perburuan empat besar menghadirkan atmosfer postifi di ruang ganti Arsenal tanpa condong ke arah jemawa.
"Kami tahu kami belum meraih apapun dan masih banyak hal, masih banyak menit untuk dimainkan untuk mencapai target kami," tutup Arteta.
Makasih Mas Eddie @EddieNketiah9 2 golnya. Biarpun gakjadi cleansheet, yg penting 3 poin.
— EDDI BROKOLI (@eddibrokoli) May 8, 2022
Wassalam: Eddi tapi bukan Nketiah. pic.twitter.com/23Vdmg6NI9