Aktor Hollywood Steven Seagal Kunjungi Kalimantan, Bertemu dengan Tokoh Suku Adat Dayak

fin.co.id - 26/01/2022, 17:27 WIB

Aktor Hollywood Steven Seagal Kunjungi Kalimantan, Bertemu dengan Tokoh Suku Adat Dayak

Steven Seagal Kunjungi Kalimantan dan Bertemu Ketua Suku Dayak

JAKARTA, FIN.CO.ID – Aktor laga Hollywood Steven Seagal viral di media sosial usai terlihat mengunjungi Kalimantan.

Seagal tampak berkunjung ke Rumah Adat Dayak Borneo, Kalimantan dan disitu dia menemui tokoh adat setempat.

Akan tetapi Seagal bukan baru-baru ini mengunjungi Indonesia karena ternyata ia sudah melakukan kunjungan itu sejak tahun 2021 lalu.

Video tersebut awalnya diunggah oleh kanal youTube Ekspedisi Enggang pada YouTube Ekspedisi Enggang, pada Minggu (9/5/2021) lalu.

(BACA JUGA:Muncul Petisi Minta Gaga Muhammad Dihukum Berat: Yang Terpenting Adalah Keadilan!)

(BACA JUGA:Jelang Kualifikasi FIBA World Cup, 15 Pemain IBL Dibidik Pelatih Timnas)

Video yang memiliki judul "Kunjungan Steven Seagal ke Rumah Adat Dayak Borneo" sudah ditonton sebanyak lebih dari 1,3 juta kali.

Dari awal video terlihat Seagal langsung mendapat sambutan hangat dari sejumlah tokoh adat setempat.

Ketika disambut dengan hangat, Seagal yang mengenakan pakaian serba hitam itu dengan santai menonton upcara sambutan.

Sampai ada salah satu tokoh adat yang mencabut mandau dari sarung lalu menciumnya.

(BACA JUGA:Hadiri Subuh Akbar, Video Ustaz Abdul Somad 'Pamer' Kendarai Mobil Mewah Rp 1 Miliar Bikin Geger)

(BACA JUGA:Pfizer Kembangkan Vaksin Khusus Varian Omicron)

Setelah itu, Mandau tersebut ditempelkan di beberapa bagian tubuh dan diletakan di atas tanah.

Salah seorang tokoh adat kemudian menjelaskan apa yang harus Steven Seagal lakukan.

Sang aktor setelahnya terlihat berlutut mengambil senjata tajam tersebut dan mencium kedua sisi Mandau.

Admin
Penulis