JAKARTA - Presiden Barcelona, Joan Laporta terus didemo para pendukung Barca karena dianggap berperan dalam kepidahan Lionel Messi.
/p>
Spanduk 'serangan' kepada Laporta terpampang di luar Camp Nou jelang laga melawan Real Sociedad, Senin (16/8) dini hari WIB.
/p>
"Messi di Paris, kamu di Ibiza!" salah satu spanduk berbunyi, mengkritik liburan Laporta di pulau itu minggu ini, dilansir dari ESPN, Senin (16/8).
/p>
"Barca Ya!, Laporta Tidak!" dan "Barca bukan urusanmu" serta "Laporta, pembohong." tulis spanduk-spanduk dari suporter.
/p>
"Laporta Judas. Anda menipu D10s" kata salah satu spanduk. Dios berartikan tuhan dalam bahasa Spanyol.
/p>
Bahkan yang paling mencolok adalah spanduk beberapa meter dari Camp Nou. Spanduk itu menyebut Laporta sebagai 'antek Florentino'. Ya Florentino Perez merupakan Presiden Real Madrid.
/p>
Ini mengacu kepada laporan bahwa Laporat sedang berada di Ibiza bersama dengan Florentino Perez, saat Messi bergabung dengan Paris Saint-Germain. Ini menjadi sasaran kemarahan fans Barcelona karena dianggap Laporta berkomplot dengan bos Real Madrid. (PA/FIN)
/p>