JAKARTA - Cristiano Ronaldo telah dinyatakan positif terpapar corona, dan tengah dalam proses isolasi menuju kesembuhan.
Terkait hal ini, menteri olahraga Italia Vincenzo Spadafora meyakini, jika penyerang Juventus itu telah melanggar protokol kesehatan yang berlaku, saat ia terbang ke Portugal untuk memenuhi panggilan Timnas.
“Saya rasa demikian, jika tidak ada otorirasi tertentu dari otoritas kesehatan,” kata Spadafora dalam wawancaranya dengan Rai Radio 1.
Akibat hal ini, stadion yang memainkan laga sepak bola, yang tadinya diisi 25 persen kapasitas, kita tidak lagi diijinkan menampung penonton.
“Untuk saat ini, kami tidak bisa memberikan ijin itu. Setidaknya kita masih harus menunggu satu bulan, melihat kurva (penyebaran virus) dari saat ini hingga pertengahan November,” tutupnya.(ruf/fin)