Buntut Meme Stupa Borobudur, Alifurrahman: Kalau Saya Jadi SBY, Roy Suryo Saya Antar ke Penjara

Buntut Meme Stupa Borobudur, Alifurrahman: Kalau Saya Jadi SBY, Roy Suryo Saya Antar ke Penjara

Pegiat Media Sosial Alifurrahman. FOTO: Tangkapan Layar YouTube Sewiord TV--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Pegiat media sosial Alifurrahman mengomentari tindakan mantan Menpora Roy Suryo yang menyebarkan meme stupa Borobudur yang dianggap menghina umat Budha. 

Alifurrahman heran, sebagai mantan pejabat publik, mengapa Roy Suryo bisa melakukan hal yang menyinggung umat agama lain. 

(BACA JUGA:Foto Stupa Borobudur Mirip Jokowi yang Diunggah Roy Suryo Berbuntut Panjang, Polisi Turun Tangan)

"{Misalkan nanti ada orang mengedit Ka'bah, ini kan kita (Muslim) tersinggung dan ikut terganggu. Meskipun kita sabar, kita coba melupakan, gak ingin marah-marah, tapi kan di kita ikut terganggu. Roy Suryo mestinya berpikir kesana," ujar Alifurrahman dalam tayangan video di channel YouTube Seword TV, sebagaimana dilihat Fin.co.id, Rabu 15 Juni 2022. 

Ia juga merasa heran, seharusnya Roy Suryo peka terhadap perasaan agama lain, bukan malah ikut menertawakan meme stupa Borobudur tersebut. 

"Gak nyampe pemikiran saya ke Roy Suryo, kok bisa ya ada orang kayak gini. Apalagi dalam postingannya itu kan ada kalimat I Gde Utang, seolah-olah dibacanya Gede Utang, seolah-olah dewa gede utang. Padahal I Gde ini adalah nama kasta sudra di Bali. Dan dalam hal ini mestinya gak boleh dibuat mainan," tutur Alifurrahman. 

Menurut Alifurrahman, Roy Suryo tidak paham bahwa dalam satu meme itu bukan hanya menertawakan Jokowi saja, namun juga mengejek umat Budha, juga menghina warga Bali. 

(BACA JUGA:Soal Stupa Borobudur Mirip Jokowi, Ferry Koto Minta Polisi Tangkap Roy Suryo)

"Padahal dia sendiri (Roy Suryo) kan memegang gelar bangsawan, Kanjeng Raden Tumenggung, harusnya pemikirannya lebih maju kedepan gitu, bukan malah lebih buruk dari rakyat jelata kayak saya," tegasnya. 

Menurut Alifurrahman, dengan sikap Roy Suryo yang seperti itu, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) seharusnya merasa dirugikan. 

"Mestinya SBY yang mengangkat Roy Suryo sebagai Menteri punya tanggung jawab moral. Melihat kelakuan Roy Suryo hari ini, mestinya kan SBY ikut turun tangan, ikut tegur Roy Suryo, jangan diam saja," tuturnya.

"Kalau Roy Suryo gak dipenjara, ini Demokrat makin hancur. Apalagi kalau misalnya nanti Roy Suryo mau maju jadi caleg dari partai Demokrat lagi," tuturnya.  

 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Sigit Nugroho

Tentang Penulis

Sumber: