Hasil Kualifikasi MotoGP Italia: Fabio Di Giannantonio Pole Position, 2 Rookie Start Paling Depan

Hasil Kualifikasi MotoGP Italia: Fabio Di Giannantonio Pole Position, 2 Rookie Start Paling Depan

Pembalap Gresini Racing, Fabio Di Giannantonio.-@FabioDiggia49-Twitter

JAKARTA, FIN.CO.ID - Pembalap rookie tim Gresini Racing Fabio Di Giannantonio mengklaim pole position perdananya di MotoGP setelah tampil tercepat di babak kualifikasi Grand Prix Italia, Sirkuit Mugello, Sabtu, 28 Mei 2022.

Pebalap tuan rumah itu mengamankan posisi start terdepan setelah menguasai sesi Q2 yang diguyur hujan ringan dengan catatan terbaik satu menit 46,156 detik.

(BACA JUGA:Sah! Max Biaggi Jadi Legenda MotoGP)

Kompatriot senegaranya, yang juga sesama rookie, Marco Bezzechi meraih hasil terbaiknya dalam kualifikasi musim ini setelah terpaut 0,088 detik demi mengamankan P2 untuk tim VR46 Racing.

"Apabila saya memimpikan Sabtu yang sempurna, saya rasa ini dia," kata Di Giannantonio seperti dikutip Reuters, Sabtu, 28 Mei 2022.

"Perasaan yang luar biasa! Pole MotoGP pertama saya, di sini di Mugello bersama Ducati, tifosi (pendukung), tidak bisa dipercaya.

(BACA JUGA:Pisah dengan Yamaha, RNF Racing Jadi Tim Satelit Aprilia pada MotoGP 2023)

"Saya kira saya bisa sangat cepat di lintasan kering tapi kemudian kondisi lintasan menjadi sulit, jadi itu tidak mudah. Tapi saya sangat berkomitmen dan fokus dan memiliki lap yang luar biasa. Saya sangat senang."

Rekan satu tim Bezzechi, Luca Marini melengkapi baris terdepan di posisi ketiga, sedangkan Johann Zarco dari tim Pramac Racing finis P4 di depan Francesco Bagnaia saat kelma pebalap Ducati itu mengunci posisi start lima besar.

Juara dunia bertahan Fabio Quartararo akan mengawali balapan di P6 untuk Yamaha.

(BACA JUGA:MotoGP Finlandia 2022 Batal Digelar, Ini Penyebabnya)

Q2 sempat dihentikan sementara untuk memungkinkan trek dibersihkan setelah sesi baru berjalan satu menit 10 detik karena juara dunia MotoGP enam kali Marc Marquez mengalami highside dan terpelanting dari motornya di Tikungan 2. Motor Repsol Honda-nya bahkan terbakar.

Marquez pada akhirnya akan start dari P12.

Jorge Martin finis P11 namun diganjar penalti mundur tiga posisi grid karena "irresponsible riding" di FP3.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Rizky Agustian

Tentang Penulis

Sumber: