Umum

Jelang SEA Games 2021, Pramudya/Yeremia: Tekanan Tidak Ada Malah Ini Jadi Motivasi Kami

fin.co.id - 16/05/2022, 04:14 WIB

Pasangan ganda putra Indonesia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan di Kejuaraan Asia 2022 (Badminton Asia Championship 2022).

JAKARTA, FIN.CO.ID - Pasangan ganda putra Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan mengatakan kalau tekanan tidak ada malah ini jadi motivasi mereka jelang SEA Games 2021.

Pramudya/Yeremia membawa semangat Juara Asia yang belum lama mereka rengkuh beberapa pekan lalu menjadi alasannya.

Menaklukkan Asia tidak membuat Pramudya/Yeremia terbebani kala dipercaya turun di SEA Games 2021.

Malah sebaliknya menjadi suntikan motivasi untuk kembali memberikan yang terbaik di ajang multi event se-Asia Tenggara ini.

(BACA JUGA: Beri Kabar Mengejutkan, Kapten Tim Thomas Hendra Setiawan: My Last Thomas Cup)

“Tekanan tidak ada malah ini jadi motivasi kami. Setelah juara di level setara Super 1000, kami ingin juara lagi di SEA Games,” ungkap Yeremia.

Di nomor perorangan, pasangan nomor 16 dunia itu akan menempati unggulan pertama disusul rekan senegara Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di unggulan kedua.

“Untuk nomor beregu kan kerja sama tim jadi semua lawan harus diwaspadai dan yang penting kita semua harus kompak,” tutur Yeremia.

Menurut Pramudya/Yeremia, pasangan Leo/Daniel akan menjadi lawan terberat ketika nanti berjumpa di nomor perorangan.

(BACA JUGA: SEA Games 2021, Pemain Timnas Indonesia U-23 Alami Kelelahan Lawan Myanmar)

“Di nomor perorangan karena kami di unggulan pertama dan Leo/Daniel di unggulan kedua pasti lawan terberat secara peringkat pasti mereka," terang Yeremia.

Sementara itu, asisten pelatih ganda putra utama Aryono Miranat yang akan mendampingi ke SEA Games mengungkap persiapan anak-anak asuhnya.

“Target di beregu ya ganda putra harus bisa menyumbang poin bagi tim," ucap Aryono.

"Di perorangan sesuai dengan seeding-nya harus berjuang keras untuk bisa merebut medali emas,” tambahnya.

(BACA JUGA: SEA Games 2021: Debut Bersama Fadia Silva, Apriyani Rahayu: Saya Merasa Excited)

Admin
Penulis
-->