Bus-bus Sekolah di AS Bakal Dipasangi WiFi Gratis, Alasannya Sangat Mulia

Bus-bus Sekolah di AS Bakal Dipasangi WiFi Gratis, Alasannya Sangat Mulia

Bus Sekolah Dilengkapi WiFi Gratis, Image oleh F. Muhammad dari Pixabay--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Anak-anak di Amerika Serikat bakal bisa menikmati WiFi gratis, baik saat menuju atau pulang sekolah, lewas akses internet di bus sekolah.

Ya, menurut laporan TechRadar, FCC, sebuah lembaga independen yang dibentuk pemerintah AS, tengah mempersiapkan akses WiFi gratis bus sekolah di Negeri Paman Sam itu.

Ada pun alasan pemberian akses WiFi di bus sekolah, menurut bos FCC, Jessica Rosenworcel, adalah untuk tujuan pembelajaran dan meringankan beban orang tua murid.

(BACA JUGA:Cara Mengubah Password WiFI Router)

Ya, dengan adanya akses WiFi di bus sekolah, siswa diharapkan bisa memanfaatkan akses ini, untuk mengerjakan tugas sekolah, mau itu saat menuju atau pulang dari sekolah.

Selain itu, tujuan pemerian WiFi di bus sekolah, diharapkan mampu meringankan pengeluaran orang tua murid, akan paket data yang cukup merogoh kocek.

Akses WiFi di bus sekolah ini, juga diharapkan mampu membantu siswa, yang memiliki keterbatasan akses internet, atau mereka yang tidak didukung dengan internet yang mumpuni.

Agar Sinyal WiFi di Rumah Jadi Ngacir

Bagi mereka yang tinggal di rumah berukuran kecil, atau apartemen kecil, penggunaan satu router WiFI dianggap cukup untuk meng-cover seluruh area tempat tinggal.

Namun bagi mereka yang tinggal dengan rumah besar, satu router saja tidak cukup untuk mencakup seluruh sudut ruangan yang ada.

Nah, bagi mereka yang bermasalah dengan sinyal WiFI yang gak merata, dapat menggunakan WiFi extender, untuk memperluas jangkauan dan membuat sinyal WiFI di rumah Anda jadi ngacir.

Dengan menggunakan WiFI extender, Anda bisa memilih berapa banyak perangkat yang ingin Anda gunakan, untuk menambal setiap blank spot yang ada.

Menurut Tom's Guide, ada beberapa faktor yang perlu diperhatikan untuk memastikan, setiap ruangan di rumah Anda terjangkau sinyal WiFi yang dibutuhkan.

Kunci utama memastikan sinyal WiFI terpancar merata adalah penempatan, penempatan dan penempatan. Ya, dengan menempatkan WiFI extender di lokasi yang tepat, maka permasalahan Anda pun sirna.

Di situ, Anda pun harus kemudian mengeskplor setiap sudut rumah Anda, dan menemukan posisi terbaik untuk meletakan WiFi extender yang Anda beli.

Yang perlu disadari adalah bahwa Anda akan menempati WiFi extenteder, pada ruangan dengan akses colokan listrik.

Pelajari pula di ruangan mana saja sinyal WiFi Anda diperlukan, juga blank spot mana saja yang ingin Anda berantas dengan tambahan extender.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Makruf

Tentang Penulis

Sumber: