Bisakah Kena Katarak Lagi jika Pernah Operasi Katarak?

Bisakah Kena Katarak Lagi jika Pernah Operasi Katarak?

Kebutaan, Katarak, Image oleh oleh Paul Diaconu dari Pixabay--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Anda yang sudah pernah menjalani operasi katarak, pastinya bisa merasakan kembali nikmat pemberian tuhan, yakni pengelihatan Anda.

Tanpa katarak, Anda kembali bisa melihat dengan jelas, dan tidak terganggu oleh lensa mata alami yang keruh, menyebabkan mata buram bukan main.

Namun pertanyaannya, bisakah kena katarak lagi jika pernah operasi katarak?

(BACA JUGA:Seberapa Besar Kesuksesan Operasi Katarak Kembalikan Pengelihatan?)

Jawabnya menurut dr. Nadia Nurotul Fuadah adalah tidak seperti yang Anda pikir.

"Tidak mungkin orang yang sudah pernah menjalani operasi katarak, akan kembali mengalami katarak di mata yang sama," kata dr. Nadia Nurotul Fuadah seperti dikutip FIN dari Alodokter.

Akan tetapi lanjut dia, jika mata yang pernah dioperasi katarak itu menunjukan gejala mirip katarak, hal ini bisa disebabkan kondisi lain.

"Seringnya kondisi ini merujuk pada opasitas kapsuler posterior," ungkap dr. Nadia.

"Kondisi ini terjadi ketika kapsul pembungkus lensa mata sebelumnya (yang dibuang saat operasi katarak) mengalami kekeruhan di bagian belakangnya".

Namun lanjut dia, kondisi ini bisa ditangani dokter tanpa harus melakukan proses operasi, atau prosedur non-invasif.

Kacamata Hitam Bisa Cegah Katarak

Kebanyakan orang mungkin akan mengaitkan penggunaan kacamata dengan fashion. Padahal, penggunaan kacamata hitam juga memiliki benefit terhadap kesehatan.

Salah satunya menurut ahli, adalah menurunkan atau mencegah risiko kerusakan pada mata.

Adapun beberapa kondisi kesehatan yang bisa dicegah dengan penggunaan kacamata hitam, ternyata cukup beragam.

Salah satunya adalah katarak. Katarak sendiri dapat disebabkan oleh salah satunya paparan sinar UVA dari matahari. Ketika menembus kornea, ultraviolet disebut dapat menyebakan kerusakan pada mata, memicu terjadinya katarak.

Oleh sebab itu, penting bagi mereka yang kerap beraktifitas di luar ruangan, dan berurusan dengan paparan sinar matahari, untuk mengenakan kacamata hitam.

Ada pun yang perlu diketahui soal radiasi sinar ultraviolet, adalah bahwa pada pukul 10 hingga 4 sore, adalah momen di mana potensi kerusakan akibat UV lebih tinggi terjadi.

Selain menggunakan kacamata konsumsi buah-buah tertentu, sangat baik untuk mencegah terbentuknya katarak di kemudian hari.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Makruf

Tentang Penulis

Sumber: