Apes! Lupa Cabut Kunci, Motor Milik Ibu Pengasuh 7 Anak Yatim Ini Raib Digondol Maling

Apes! Lupa Cabut Kunci, Motor Milik Ibu Pengasuh 7 Anak Yatim Ini Raib Digondol Maling

Motor Matic Raib Digondol Maling di Sawangan, Depok-@updateinfojakarta-Instagram

JAKARTA, FIN.CO.ID – Nasib apes harus dialami oleh seorang ibu di kawasan Perigi Sawangan, Perumahan Gang Bambu, Depok, Jawa Barat.

Pasalnya motor matic miliknya raib digondol kawanan maling saat sedang ingin menjemput anaknya yang pulang dari bimbingan minat baca dan belajar anak (Bimba).

Awalnya seorang ibu yang tak diketahui namanya itu sedang berencana ingin menjemput anaknya pulang Biimba.

Seketika saja saat itu ada dua orang pria yang berboncengan sepeda motor mendekatinya.

(BACA JUGA:Viral Kasus Dugaan Pelecehan Seksual Dilakukan Pelatih Futsal Asal Bogor, Minta 'Pap' ke 54 Bocah Laki-laki!)

(BACA JUGA:Kasal Resmikan Koarmada RI, Laksdya TNI Agung Prasetiawan Ditunjuk Jadi Panglima)

Sang ibu tidak menaruh rasa curiga karena ia menilai bahwa kedua pria itu juga sama seperti dirinya, yakni sedang menunggu anaknya pulang dari Bimba.

Ditambah lagi kedua pria itu disebutkan juga mengenakan setelan baju batik, sehingga sama sekali tidak terlihat gelagat yang mencurigakan.

Sampai pada akhirnya pelaku mulai perlahan-lahan mendekati motor korban dan mencari cara membawa kabur motornya.

Ternyata kunci motor dari sang ibu masih menyangkut di motor, hal itu jelas mempermudah pelaku untuk melancarkan aksinya.

(BACA JUGA:Sebut Korban KDRT yang Suka Ngadu Lebay, Netizen Ramai-ramai Hujat Oki Setiana Dewi)

(BACA JUGA:Iwan Fals Buat Polling: Ridwan Kamil Menang Telak dari Ganjar dan Anies)

Setelah menyalakan motor, akhirnya pelaku segera membawa kabur motor korban. Kejadian tersebut terjadi pada Rabu (2/2/2022) sekitar pukul 11.00 WIB.

Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @updateinfojakarta, tampak sang ibu dan seorang bocah mencoba mengejar pelaku, tetapi sayangnya tak terkejar.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Risto Risa

Tentang Penulis

Sumber: