PRABUMULIH – Kejadian seorang wanita berinisial, SM (35) mendadak pingsan di trotoar dekat rel Kereta Api (KA) tak jauh dari Simpang Eks RSUD menghebohkan, Sabtu sore (18/4), sekitar pukul 16.00 WIB.
Informasi dihimpun koran ini, sebelumnya wanita tersebut sempat mengendarai sepeda motor dari arah pasar. Lalu, mendadak berhenti di lokasi kejadian.
Lalu, beristirahat dan tak lama mendadak pingsan dan mengejutkan warga di sekitarnya. Sempat diduga terpapar Covid-19, karena mengalami sesak hingga pingsan di jalanan ternyata bukan. Karena, ada riwayat hipertensi dan pernah dirawat di RS.
Mendapat laporan dari seorang tukang ojek ke PSC 119, petugas langsung menuju Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk melakukan pertolongan. Belakangan, juga petugas Satlantas tengah berpatroli tak sengaja melintas langsung berhenti dan juga melakukan pertolongan.
Kapolres Prabumulih, AKBP I Wayan Sudarmaya SH SIk MH melalui Kasat Lantas, AKP Sukirman SH melalui Kanit Lakalantas, Ipda Waniato SH membenarkan kejadian itu.
“Kalau kronologisnya belum jelas. Ketika petugas datang, memang yang bersangkutan memang telah pingsan dan melakukan pertolongan. Untuk jelasnya, sebaiknya ditanyakan ke PSC 119,” jelas Wanianto.
Lanjutnya, pasien tersebut sudah dievakuasi petugas patroli bersama petugas PSC 119 untuk mendapatkan pertolongan medis. Informasinya dilarikan ke RSUD.
“Sudah dibawah ke RSUD, untuk mendapatkan perawatan medis,” terangnya.
Sementara itu, Kordinator PSC, Suci Lestari menerangkan, Awalnya ada laporan dari tukang ojek ke PSC 119 dan ditindaklanjuti.
“Ketika kita datang, polisi sudah ada di tempat. Pasien tidak sadarkan diri, mengalami kejang-kejang dan sesak nafas. Tensinya 220/100. Lalu, dibawa ke ambulans terjadi henti nafas henti jantung, dilakukan RJP, pasien sadar. Di kasi Oksigen dan IVFD, kondisi mulai stabil langsung dibawa ke RSUD,” bebernya.
Data dihimpunnya, seminggu sebelum kejadian pasien memiliki rawat inap mengalami hipertensi dirawat di RS Ar Bunda.
"Betul, pasien tersebut sekarang dirawat di RS Ar Bunda,” tukasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes), dr HHappy Tedjo TS MPH saat dikonfirmasi membenarkan tim PSC 119 Gugus Covid dan Personel Polres Prabumulih menangani pasien pingsan di Jalan Jenderal Sudirman tersebut.
Menurutnya, pasien tersebut diketahui memang mempunyai riwayat post rawat inap di RS AR Bunda dengan diagnosa hipertensi dan masih sebagai pasien kontrol menggunakan BPJS.
"Pasien memang sebelumnya tidak sadarkan diri tapi sekarang keadanya sudah stabil," jelas Kadinkes lewat pesan WhatsApp nya.