Diincar PSG, Alex Telles Dianggap Lebih Pilih MU karena Hal Ini

Diincar PSG, Alex Telles Dianggap Lebih Pilih MU karena Hal Ini

JAKARTA - Raksasa Premier League Manchester United dikabarkan akan segera mendatangkan bek kiri FC Porto, Alex Telles. United memang ngebet betul untuk membeli Telles demi memperkuat lini pertahanan mereka. Klub berjuluk The Red Devils itu sebenarnya sudah memiliki bek yang mumpuni di posisi sayap, namun mereka dianggap kurang produktif dalam membantu serangan. Contohnya Luke Shaw. Berposisi sebagai bek kiri, pemain pilihan pertama Solskjaer itu tidak mampu mencetak sebiji gol dan bahkan tidak dapat memberikan satu assist pun di liga domestik musim lalu. Bahkan, ia juga rentan cedera. Selain itu, ada juga Aaron Wan-Bissaka yang mengisi pos bek kanan. Wan-Bissaka memang kuat dalam mengawal lini pertahanan. Namun, ia hanya mampu memberikan 4 assist saja sepanjang musim lalu. Oleh karena itu, cukup masuk akal jika klub yang bermarkas di Old Trafford itu sangat menginginkan sosok Telles di lini pertahanan mereka. Terlebih, pemain berpaspor Brasil itu mampu berkontribusi dalam 25 gol untuk Porto musim lalu. Dikutip laman Telegraph, United bakal menyodorkan kontrak selama lima tahun untuk Telles. Mengingat kontrak sang pemain yang hanya tersisa satu tahun, saat ini United dikabarkan sedang berdiskusi dengan Porto. Klub asal Portugal itu kabarnya hanya mau melepas Telles jika MU menyodorkan dana segar sebesar 20 juta euro (Rp351 miliar). Namun, mereka dipastikan akan luluh jika United menawar dengan harga yang masuk akal ketimbang menahan Telles tetap di Porto hingga musim depan dan tidak akan mendapat satu sen pun pada akhir musim nanti. United dikabarkan tidak sendirian dalam perburan Telles. Klub kaya raya asal Prancis, Paris Saint-Germain juga meminati sang pemain menyusul cedera lutut yang dialami Juan Bernat. Namun, MU tetap akan menjadi favorit untuk Telles karena kabarnya pemain berusia 27 tahun itu hanya ingin bermain di Premier League. (dbs/fin)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


admin

Tentang Penulis

Sumber: