Dini Hari, Suara Letusan Tembakan Bikin Warga Kaget

Dini Hari, Suara Letusan Tembakan Bikin Warga Kaget

CIREBON – Suara letusan tembakan bikin kaget warga Jalan Harapan, Kelurahan Drajat, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon yang sedang istirahat. Suara letusan tembakan itu terjadi Rabu (8/12) dini hari sekira pukul 04.00 WIB. Warga setempat menyebut, sedikitnya ada enam kali tembakan yang dilepaskan. Namun warga awalnya tidak mengetahui sumbernya. Lantas, apakah benar ada tembakan sampai 6 kali? Lalu siapa yang tertembak? Ketika dikonfirmasi, Kapolres Cirebon Kota AKBP M Fahri Siregar membenarkan adanya peristiwa tersebut. “Iya mas benar, itu upaya penangkapan diduga pelaku curas oleh anggota Polresta Cirebon (Sumber). Informasi lebih lanjut akan disampaikan Polresta Cirebon,” ujar Fahri. Menurut keterangan yang dihimpun, penembakan tersebut berawal orang yang diduga pelaku curas didatangi anggota Polresta Cirebon. Karena tahu yang menghampirinya itu adalah anggota polisi, pelaku langsung tancap gas. Namun, polisi mengeluarkan tembakan. Ada pelaku yang berhasil tertembak dan dibawa ke RST Ciremai. Belum diketahui berapa jumlah pelaku yang kabur dan tertembak. “Si pelaku curas ini didatangin sama anggota, pas pelaku tahu yang datang itu anggota polisi langsung tancap gas dan kena tembak,” kata anggota polisi yang minta identitasnya disembunyikan. Saat ini di lokasi sudah kembali kondusif seperti biasanya. Sedangkan Polresta Cirebon belum memberikan keterangan terkait penangkapan ini. (rdh/radarcirebon)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


admin

Tentang Penulis

Sumber: