Minum Teh Bisa Mengurangi Stres? Yuk Simak Penjelasan Para Ahli Medis

Minum Teh Bisa Mengurangi Stres? Yuk Simak Penjelasan Para Ahli Medis

Minum Teh Bisa Mengurangi Stres? Yuk Simak Penjelasan Para Ahli Medis/ Freepik--

FIN.CO.ID - Stres merupakan bagian  yang tidak dapat dihindari dalam kehidupan sehari-hari. Namun dapat dihindari dengan mengkonsumsi teh.

Minum teh bukan  sekedar minuman, tapi juga bisa membawa ketenangan dan relaksasi dalam kesibukan sehari-hari.

Selain membuat rileks, minum teh sudah lama diketahui bisa memberikan efek menenangkan pada tubuh dan pikiran.

Dr.Tim Bond, penulis penelitian di Inggris, menunjukkan bahwa beberapa jenis teh  dapat mengurangi stres dan meningkatkan kualitas tidur dan relaksasi.

BACA JUGA:

Senyawa alami dalam teh herbal ini, seperti flavonoid dan tanin, mungkin memiliki efek menenangkan pada sistem saraf, membantu mengurangi ketegangan otot dan perenungan terkait stres.

Sementara itu, Dr. Tim Bond juga menambahkan bahwa secangkir teh  Inggris biasa hanya cukup dua cangkir sehari.

"Teh herbal mungkin paling dikenal karena sifat obat penenangnya, namun penelitian juga menegaskan bahwa teh hijau, oolong, dan secangkir teh  Inggris bermanfaat jika dikonsumsi setidaknya dua cangkir sehari", Tim Bond dikutip dari PMJ News.

Selain itu, proses minum teh  dapat menjadi momen santai dalam rutinitas sehari-hari.

Meluangkan waktu sejenak untuk menikmati secangkir teh, apalagi disajikan dengan santai, bisa menjadi kesempatan untuk rehat sejenak dari aktivitas yang penuh tekanan dan fokus pada momen saat ini.

Maka dari itu, di tengah hiruk pikuk kehidupan modern, cobalah luangkan waktu sejenak untuk menikmati secangkir teh dan rasakan manfaatnya bagi kesehatan mental dan fisik Anda.(*)

BACA JUGA:

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Noerma Puspita

Tentang Penulis

Sumber: