Kenali Penyebab Harga Bitcoin Naik Hingga Tembus Rp1 Miliar

Kenali Penyebab Harga Bitcoin Naik Hingga Tembus Rp1 Miliar

Penyebab Harga Bitcoin hari ini 6 Maret 2024--freepik

FIN.CO.ID - Bagi kalian pecinta uang digital kenali penyebab harga bitcoin naik hingga tembus Rp1 miliar.

Perusahaan crypto exchange Indodax, Oscar Darmawan samapiakan jika harga bitcoin terus naik sampai Rp1 miliar. Menurutnya kenaikan harga ini karena halving day.

"Pencapaian harga bitcoin ini merupakan momen historikal bagi industri kripto. Harga ini tertinggi sejak November 2021. Kenaikan harga ini diiringi dengan lonjakan minat investor dan memicu lahirnya generasi baru "OKB" (orang kaya baru) di dunia kripto karena mereka mendadak jadi miliarder," kata CEO Indodax Oscar Darmawan di Jakarta, Selasa.

Kenaikkan ini menujkkan bahwa kripto semakin diterima sebagai aset investasi yang berlegitimasi dan memiliki potensi keuntungan yang besar.

BACA JUGA:


Halving day dikenal dengan adanya kenaikan harga. Itu disebabkan oleh terganggunya pasokan bitcoin, yang mengakibatkan peningkatan permintaan dan membuat harga naik.

"Terlebih lagi, saat ini terdapat fenomena 'fear of missing out' yang diyakini memperkuat harga Bitcoin. Meskipun harga Bitcoin naik, pada saat halving akan ada penyesuaian harga," ujarnya.

Halving bitcoin akan terjadi sekitar 42 hari lagi kemungkinan bisa mencapai dua kali lipat maupun lebih dari halving sebelumnya.

"Saat ini saja, harga bitcoin sudah menyentuh Rp1 miliar. Angka tersebut bahkan menembus angka ATH Bitcoin pada November 2021, yaitu Rp978 juta," tuturnya.

BACA JUGA:


Selain itu harga bitcoin juga terjadi karena bank sentral Amerika Serikat (AS) atau The Fed menurunkan suku bunga dengan perkiraan hingga 75 basis poin.

"Karena adanya konflik geopolitik yang mengganggu aktivitas perdagangan global, menyebabkan rantai pasokan global terganggu. Hal ini membuat biaya dan waktu indeks delivery pasokan global melemah dari 50,1 pada akhir 2023, saat ini menjadi 48,9. Maka dari itu, hal tersebut membuat investor berbondong-bondong berinvestasi di Bitcoin," katanya.

Berikut ini akan memberikan penyebab harga bitcoin naik sampai tembus 1 miliar yang dilansir dari berbagai sumber.

Pada tanggal 6 Maret 2024, harga Bitcoin mengalami kenaikan. Berikut beberapa kemungkinan penyebabnya:

BACA JUGA:

Faktor Fundamental

Inflasi Amerika Serikat:

Data inflasi AS terbaru menunjukkan penurunan dari bulan sebelumnya. Hal ini dapat mendorong investor untuk beralih ke aset berisiko seperti Bitcoin.

Peningkatan adopsi institusional:

Semakin banyak institusi yang mulai berinvestasi dalam Bitcoin, seperti MicroStrategy dan Tesla. Hal ini meningkatkan kepercayaan investor terhadap Bitcoin sebagai aset investasi.

Perkembangan teknologi:

Teknologi blockchain dan cryptocurrency terus berkembang, menarik lebih banyak pengguna dan developer.

Faktor Teknikal:

Short squeeze:

Para short seller yang bertaruh melawan Bitcoin terpaksa menutup posisi mereka, mendorong harga Bitcoin naik.
Volume perdagangan yang tinggi:

Volume perdagangan Bitcoin meningkat significantly, menunjukkan minat investor yang tinggi.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: