BEKASI, FIN.CO.ID - Sebanyak 3 orang bocah terseret arus di saluran air Perumahan Taman Sentosa, Kecamatan Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi.
Peristiwa itu menimpa 3 bocah berinisial N (12), H (12) dan R (12), yang sedang bermain air hujan hari Jumat 8 Desember 2023, sekitar pukul 15.20 WIB.
"Tiga orang anak terseret arus saluran air saat sedang bermain air hujan," ungkap kepala Basarnas Jakarta, Fazzli, Sabtu 9 Desember 2023.
Menurutnya Unit Siaga SAR Bekasi kini tengah melakukan pencarian, bekerjasama dengan BPBD Kabupaten Bekasi dan Polsek Cikarang Selatan.
BACA JUGA :
- Mayat Wanita Dalam Kardus Ditemukan di Rumah Kontrakan Cikarang Kabupaten Bekasi
- Mayat Wanita Ditemukan Dalam Rumah Kontrakan di Bekasi, Begini Penjelasan Polisi
"Kami kerja sama Babinsa Koramil Cikarang Selatan, Satpol PP Cikarang Selatan, Destana Pasir Sari, HIRPALA, RTB, Dislambait (KOPPEBA), ESLAN Rescue, dan masyarakat," jelasnya.
Dari hasi pencarian, 1 orang korban berhasil ditemukan, usai anggota Unit Siaga SAR Bekasi mendapat laporan dari warga yang melihat jasad korban.
"Informasi dari warga, melihat jasad korban tersangkut di Kali Cilemah Abang kurang lebih 1 KM dari lokasi kejadian. Setelah mendapatkan informasi dari warga, kita kerahkan personil menuju lokasi dan kita langsung evakuasi korban," ucap Fazzli.
Berdasarkan informasi yang fin.co.id dapat, korban yang berhasil ditemukan berinisial N dan R, yang kini telah dievakuasi dan diserahkan ke pihak keluarga.
BACA JUGA :
- Gudang Tabung Gas Elpiji di Kota Bekasi Terbakar, 2 Orang Mengalami Luka-Luka
- Baliho Pertama Anies Baswedan dan Cak Imin Terpasang, Nasdem: Iya Pusat Kota Bekasi Baru Itu
"Korban atas nama N berhasil selamat, R ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pagi tadi, dan korban atas nama H saat ini masih dalam pencarian oleh petugas," ungkapnya.
Untuk mempercepat proses pencarian, Unit Siaga SAR Bekasi melakukan pencarian dengan cara menyusuri saluran air sejauh 1 kilometer dari lokasi kejadian.
"Upaya pencarian akan kita maksimalkan hingga malam ini, dengan menyusuri saluran air tersebut dengan metode Explore SAR (E-SAR) sampai pertemuan dengan Kali Cilemah Abang hingga radius 1 KM dari lokasi kejadian," tuturnya.
Anggota di lapangan juga dibagi menjadi 2 area pencarian, dimana tim 1 menyusuri saluran air dengan metode E-SAR hingga pertemuan Kali Cilemah Abang radius 1 KM dari lokasi kejadian.
Sedangkan tim 2, ditugaskan melakukan pencarian dengan menyusuri kali menggunakan perahu karet hingga sejauh 5 KM dari pertemuan dengan saluran air.