News

Terungkap! Ini Alasan Erick Thohir dan Bahlil Lahadalia Tidak Menjadi Pengurus TKN Prabowo-Gibran

fin.co.id - 06/11/2023, 20:14 WIB

Menteri BUMN erick Thohir

fin.co.id - Ketua Umum Tim Kampanye Nasional (TKN) Koalisi Indonesia Maju Rosan Roeslani menjelaskan nama Erick Thohir dan Bahlil Lahadalia tidak ada dalam daftar pengurus TKN Prabowo-Gibran. 

Hal ini karena para menteri pendukung Prabowo berbagi tugas agar kerja kabinet tak terhambat.

Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia merupakan beberapa menteri Kabinet Indonesia Maju pimpinan Presiden RI Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin yang secara terbuka mendukung Prabowo Subianto sebagai bakal calon presiden di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Menteri Investasi Bahlil Lahadalia--

"Kembali lagi, kalau semuanya ikut (masuk dalam TKN, red), nanti yang mengurus negara siapa? Jadi, kami harus bagi-bagi yang bekerja untuk kampanye adalah kami-kami ini, dan harus juga tidak boleh semuanya mengurusi kampanye. Tetapi, mereka mendukung kami, memberi masukan. Ya itu yang kami butuhkan," kata Rosan Roeslani selepas acara pengumuman nama-nama pengurus TKN di Jakarta, Senin 6 November 2023.

Dia mengatakan nama Erick Thohir juga tidak masuk dalam daftar pengurus, karena selain dia menteri aktif, saat ini dia mengampu dua jabatan. 

Yaitu Menteri BUMN dan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Ad Interim.

BACA JUGA:

Sebelumnya, Pejabat publik yang masuk ke dalam struktur Tim Kampanye Nasional (TKN) Koalisi Indonesia Maju wajib mundur dari jabatan atau mengajikan cuti.

Ketua Umum TKN Koalisi Indonesia Maju Rosan Perkasa Roeslani memastikan pejabat publik yang masuk struktur pengurus TKN untuk memenangkan pasangan Prabowo-Gibran bakal mengikuti aturan.

"Kami akan ikuti semua peraturan yang ada. Kalau mereka harus cuti, mereka cuti, seperti Mas Gibran yang hari ini cuti, dan yang kalau pada aturan harus mundur, ya, mundur," kata Rosan, Senin 6 November 2023.

Wamen BUMN Rosan Roeslani-Maria Cicilia Galuh-ANTARA

Gibran Rakabuming Raka, bakal cawapres yang diusung bersama Prabowo Subianto oleh Koalisi Indonesia Maju, saat ini masih aktif menjabat sebagai Wali Kota Surakarta. 

Gibran yang dalam posisi cuti hadir dalam acara pengumuman nama-nama pengurus TKN Koalisi Indonesia Maju di Jakarta, Senin.

Tim Kampanye Nasional (TKN) Koalisi Indonesia Maju mengumumkan nama-nama pengurus yang jumlah keseluruhannya mencapai 274 orang.

Khanif Lutfi
Penulis
-->