Kepala Desa di Kabupaten Bekasi Tertimpa Baliho Bacaleg Hingga Dilarikan ke Rumah Sakit

Kepala Desa di Kabupaten Bekasi Tertimpa Baliho Bacaleg Hingga Dilarikan ke Rumah Sakit

Baliho Bacaleg menimpa Kepala Desa di Kabupaten Bekasi -Dokumen Istimewa-

Baliho Bacaleg - Baliho besar milik Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) di Kabupaten Bekasi menimpa Ruslan, seorang Kepala Desa (Kades) Sindangjaya. 

Peristiwa tertimpa baliho tersebut terjadi di Jalan Raya Cabangbungin Kabupaten Bekasi, sehingga Ruslan harus dilarikan ke rumah sakit. 

Wakapolsek Cabangbungin, Iptu Agus Salim mengatakan, Ruslan saat itu sedang melintas di Jalan Raya Cabangbungin dengan menggunakan sepeda motor. 

Seketika baliho besar milik Bacaleg rubuh dan menimpa Kepala Desa Sindangjaya, sehingga korban terjatuh dari sepeda motor yang dikendarainya. 

"Kronologi kejadiannya itu kepala desa mau pulang abis ratiban ya. Sampai di lokasi korban tertimpa alat peraga kampanye hingga terjatuh," ungkap Iptu Agus Salim, saat dikutip Rabu 20 September 2023. 

Guna mendapat penanganan medis, Ruslan langsung dibawa ke rumah sakit akibat mengalami luka-luka di bagian kepala. 

BACA JUGA:

"Korban kemudian dilarikan ke rumah sakit dan dirawat," jelasnya. 

Atas peristiwa yang menimpa Kepala Desa Sindangjaya, Agus Salim menghimbau partai politik dan pihak lainnya untuk lebih tertib saat memasang baliho. 

"Kami meminta parpol menertibkan atribut spanduk dan baliho maupun jenis lain yang mirip alat peraga kampanye yang penempatannya tidak sesuai sekaligus mengancam keselamatan pengguna jalan," ucapnya. 

Adanya insiden yang menimpa Kepala Desa Sindangjaya, diharapkan menjadi pembelajaran kepada semua pihak khususnya partai politik dalam memasang atribut.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tuahta Aldo

Tentang Penulis

Sumber: