Ketua Umum Jakmania Minta Maaf ke Warga Bekasi Terkait Aksi Kericuhan Usai Laga Persija Vs Persib

Ketua Umum Jakmania Minta Maaf ke Warga Bekasi Terkait Aksi Kericuhan Usai Laga Persija Vs Persib

Ketua Umum Jakmania, Diky Soemarno-Instagram @Dikysoemarno-

Persija Jakarta, Bekasi - Imbas terjadi kericuhan usai pertandingan Persija Jakarta melawan Persib Bandung, Pemkot Bekasi melarang pertandingan tensi tinggi digelar di Stadion Patriot Candrabhaga. 

Merespon hal tersebut Ketua Umum Jakmania, Diky Soemarno mengungkapkan permohonan maaf terkait adanya kericuhan tersebut. 

"Yang pertama kami pasti minta maaf terhadap masyarakat Bekasi, masyarakat di sekitar Stadion Patriot, jika memang apa yang membuat tidak nyaman atas pertandingan Persija vs Persib kemarin," ungkap Diky Soemarno kepada wartawan saat dikutip, Selasa 5 September 2023. 

Selain itu pihaknya juga meminta maaf kepada pecinta Sepakbola Indonesia, karena kericuhan tersebut dapat menimbulkan efek yang besar kedepannya. 

Secara khusus Diky Soemarno juga meminta maaf kepada Suporter Persib Bandung yaitu Viking atau Bobotoh, terkait beredarnya kabar tidak enak pada pertandingan malam itu. 

"Kedua kita juga minta maaf terhadap masyarakat sepakbola, secara umum bahwa terjadi beberapa hal yang membuat mungkin beberapa temen-temen juga di luar sana juga tidak nyaman," ucapnya. 

BACA JUGA:

"Kami juga minta maaf kepada temen-temen bobotoh, mungkin juga ada hal-hal yang tidak nyaman," sambungnya. 

Secara tegas, ia menyatakan bahwa tidak ada sweeping terhadap suporter Viking maupun Bobotoh yang datang untuk mendukung Persib Bandung saat laga itu. 

"Gak ada, saya bisa pastikan tidak ada sweeping," tegasnya. 

Pihaknya menduga, kericuhan usai pertandingan Persija Jakarta melawan Persib Bandung dikarenakan adanya rasa kecewa hingga terjadi gesekan di jalanan. 

"Ya secara psikologis, temen-temen mungkin lagi bete, persija hasilnya kurang memuaskan. Persija tidak bisa menang lawan Persib Bandung, terus mungkin di jalan juga ada gesekan sedikit, segala macam terus akhirnya jadi ada beberapa kericuhan," jelasnya. 

Perlu diketahui, sebelumnya Polres Metro Bekasi Kota dan Pemkot Bekasi menyoroti adanya peristiwa kericuhan suporter Persija Jakarta di area luar Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi. 

Imbas aksi kericuhan tersebut, Persija Jakarta mendapat peringatan dan tidak diperbolehkan main di Kota Bekasi saat pertandingan tensi tinggi. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tuahta Aldo

Tentang Penulis

Sumber: